in

KAI Tanjungkarang tambah gerbong layani penumpang Lebaran 2025

Ogan Komering Ulu, Sumsel (ANTARA) – PT Kereta Api Indonesia (KAI) Divisi Regional (Divre) IV Tanjungkarang, Sumatera Selatan, mengantisipasi lonjakan jumlah penumpang selama arus mudik dan balik Lebaran Idul Fitri 2025 dengan menambah rangkaian kereta api menjadi delapan gerbong.

Manajer Humas KAI Divre IV Tanjungkarang, Azhar Zaki Assjari di Baturaja, Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), Sumsel, Kamis, mengatakan bahwa setelah menerima izin penambahan rangkaian Kereta ApiRajabasa relasi Stasiun Tanjungkarang- Kertapati (PP) dari Kementerian Perhubungan, saat ini pihaknya memulai membuka penjualan tiket tempat duduk tambahan.

Kereta Api Rajabasa pada masa Angkutan Lebaran 2025 untuk periode 21 Maret-11 April 2025 menjadi delapan kereta ekonomi (K3) yang sebelumnya hanya lima rangkaian K3.

“Penjualan tiket tempat duduk tambahan ini sudah kami buka sejak Rabu (19/3),” katanya.

Dengan adanya penambahan ini, kapasitas tempat duduk per perjalanan menjadi 848 kursi atau bertambah dari sebelumnya hanya 530 kursi.

“Selama masa angkutan Lebaran ini, total tempat duduk yang dijual di KA Rajabasa menjadi 37.312 kursi atau meningkat 60 persen dari sebelumnya,” jelasnya.

Dia mengatakan KAI juga merencanakan tambahan rangkaian pada KA Kuala Stabas relasi Stasiun Tanjungkarang-Baturaja (PP) pada masa angkutan Lebaran tahun ini.

What do you think?

Written by Julliana Elora

Mengenal Bobon Santoso, youtuber masak besar yang resmi jadi mualaf

Gunakan Rompi Khusus, KPK Geledah Kantor DPRD OKU