in

Kapolres Di Aceh Diganti

Banda Aceh ( Berita ) : Kapolda Aceh Irjen Pol Rio S Djambak melantik dan serahterima lima Kapolres di Mapolda setempat di Banda Aceh, Rabu [10/5]. Kapolres yang diganti tersebut yakni Kapolres Bireuen dari AKBP Heru Novianto kepada AKBP Riza Yulianto.
AKBP Heru Novianto dimutasi dalam jabatan baru sebagai Wakasat Brimob Polda Metro Jaya. Sedangkan, AKBP Riza Yulianto sebelumnya menjabat Kapolres Aceh Jaya. Kemudian, Kapolres Aceh Jaya dari AKBP Riza Yulianto kepada AKBP Eko Purwanto. Sebelumnya, AKBP Eko Purwanto menjabat Kabagwatpers Ro SDM Polda Aceh.

Kapolres Aceh Tengah dari AKBP Eko Wahyudi kepada AKBP Hairajadi. AKBP Eko Wahyudi selanjutnya menjabat Kabagwatpers Ro SDM Polda Aceh. Serta Kapolres Aceh Barat Daya dari AKBP Hairajadi kepada AKBP Andy Hermawan yang sebelumnya menjabat Kabagbinopsnal Ditbinmas Polda Aceh.

Kapolda Rio S Djambak mengatakan, mutasi atau pergantian jabatan untuk penyegaran serta meningkatkan sumber daya internal dalam suatu organisasi.

“Mutasi atau pergantian jabatan bertujuan untuk mewujudkan personel yang lebih terarah, objektif, dan berkeadilan, sehingga berkontribusi pada peningkatan kualitas kinerja personel dalam bertugas,” kata dia.

Jenderal berbintang dua itu menyebutkan, masyarakat saat ini semakin cerdas dan kritis dalam menilai kinerja aparatur pemerintahan, termasuk Polri. Masyarakat juga memiliki ekspektasi tinggi terhadap pelayanan Polri.

Oleh karena itu, kepolisian dituntut secara cepat merespons semua harapan masyarakat tersebut melalui tugas pokok yang lebih profesional, modern, dan tepercaya hingga satuan atau unit terkecil.

“Dalam konteks ini, Kapolres memiliki tugas dan tanggung jawab yang tidak mudah. Sifat tugas langsung berhadapan dengan masyarakat, sehingga diperlukan pengorbanan dan kerja ekstra dalam memimpin satuan,” kata Irjen Pol Rio S Djambak. (ant )

What do you think?

Written by virgo

Pendaftar SBMPTN 2017 Capai 797.023 Orang

Usman Kritis Dibacok Tetangga