in

Kasus Medis Paling Tak Lazim Di Dunia

Pernahkah Anda melihat film tentang karakter utamanya yang mengalami kasus medis tidak lazim? Salah satunya adalah film The Curious Case of Benjamin Button. Penyakit seperti flu atau demam mungkin tergolong penyakit yang lumrah dialami setiap orang. Beberapa orang mengalami penyakit yang tergolong kasus medis tidak lazim.

Film ini menceritakan tentang seorang pria yang mengalami sindrom langka dimana tubuhnya semakin muda dan mengecil ketika usianya semakin bertambah. Di dunia nyata, terdapat banyak kasus medis yang tak lazim seperti halnya dalam film tersebut.

1. Cotard

Dikenal dengan nama lain sindrom mayat hidup, gangguan jiwa ini mengakibatkan penderitanya menganggap dirinya sebenarnya sudah mati. Penderita gangguan ini yakin sebenarnya mereka sudah mati dan tidak perlu untuk makan maupun mandi. Ketika mereka tengah bercermin, mereka merasa seperti tengah melihat wajah mayat yang membusuk. Para peneliti menyatakan jika para penderita sindrom cotard mengalami disfungsi pada bagian yang menghubungkan emosi dan wajah.

2. Hypertrichosis

Sindrom ini memiliki istilah lain yaitu sindrom werewolf dimana penderitanya mengalami pertumbuhan rambut yang abnormal. Penderita hypertrichosis memiliki rambut yang tumbuh dengan tebal di bagian wajah. Diyakini penyebab dari sindrom ini adalah mutasi genetik. Penyebab lainnya adalah efek samping dari obat penumbuh rambut.

3. Cold Ulticaria

Para penderitanya mengalami alergi terhadap suhu dingin. Bukan seperti orang kebanyakan yang tidak tahan dengan dingin. Penderita cold ulticaria tidak hanya menggigil ketika suhu dingin melainkan juga mengalami pembengkakan pada lidah dan tenggorokan. Hal yang paling ekstrem yang dapat dialami adalah kesulitan bernafas yang dialami oleh penderitanya.

4. Fibrodysplasia Ossificans Progressiva

Stone Man Syndrome atau Sindrom Manusia Batu adalah istilah lain dari kasus medis ini. Sindrom ini menyerang jaringan penghubung tubuh penderitanya dan mengakibatkan otot, tendon, dan ligamen mengeras. Apabila terjadi luka, maka luka tersebut akan mengeras pula. Hal ini juga terjadi pada tulang penderitanya. Tulang tersebut mengeras dan mengakibatkan masalah pada tulang lainnya. Hingga kini belum ditemukan obat maupun perawatan lain yang dapat menyembuhkannya.

5. Alien Hand Syndrome

Sindrom ini dapat menjadi sangat berbahaya baik bagi diri penderitanya sendiri maupun bagi orang lain di sekitarnya. Hal ini karena bagian-bagian tubuh mereka bergerak sendiri di luar kendalinya. Penderitanya tidak memiliki kemampuan untuk mengendalikan pergerakan tubuhnya sendiri. Kasus yang diakibatkan oleh sindrom ini salah satunya adalah seseorang yang dilaporkan dicekik oleh tangannya sendiri.

Baca Juga: Hal yang Dulu Sering Dilakukan Sekarang Dianggap Aneh

6. Xeroderma Pigmentosum

Pernah menonton film Taiyou No Uta? Film dengan nama lain Midnight Sun ini menceritakan tentang seorang gadis yang menderita sindrom vampir atau xeroderma pigmentosum. Penderita sindrom ini bukannya suka meminum darah seperti vampir melainkan kulit mereka sangat sensitif terhadap sinar matahari. Apabila penderitanya terpapar sina matahari maka kulitnya akan terbakar dan melepuh sangat parah. Uniknya penderita sindrom ini memiliki ukuran taring yang lebih panjang dibandingkan orang lain pada umumnya. Selain itu mereka sangat suka beraktivitas di malam hari seperti halnya vampir.

Itulah beberapa kasus medis yang tak lazim dan tidak diketahui penyebabnya. Beberapa di antaranya telah telah memiliki obat penawarnya, namun banyak juga yang tidak ditemukan obatnya hingga kini.

What do you think?

Written by virgo

Jasa Raharja Perkuat Layanan

Penyebab Bagasi Anda Tak Kunjung Tiba Ketika Di Bandara