ACEHTREND.CO, Banda Aceh-Ketua PWI Aceh, Tarmilin Usman menyerahkan berkas bukti dukungan KTP dari rakyat Aceh kepada dirinya, ke kantor KIP Aceh, Rabu (25/4/2018). Jumlah fotocopy KTP yang dibawa Tarmilin sebanyak 2.700 lembar.
“Alhamdulillah, hari ini saya dan tim menyerahkan bukti dukungan rakyat Aceh, sebagai salah satu syarat untuk maju sebagai calon anggota DPD mewakili Propinsi Aceh. Semoga semua bukti dukungan tidak ada yang gugur,” harap tokoh pers Aceh yang sudah duduk sebagai Ketua PWI Aceh sebanyak dua kali.
Mantan anggota DPRD Kabupaten Pidie tersebut mengatakan, Bukti dukungan KTP yang diminta oleh KIP hanya dua ribu lembar. Akan tetapi karena tidak ingin jumawa, maka ia membawa lebih. “Sedia payung sebelum hujan. Mempersiapkan lebih sebagai bukti bahwa saya serius,” katanya.
Dalam kesempatan itu ia juga mengatakan bahwa dia masih memiliki fotocopy KTP cadangan sebanyak 2000 lembar. Baik yang sudah dibawa maupun yang masih disimpan, semuanya berasal dari 15 kabupaten yang ada di Aceh.
Terkait tim yang bekerja, Tarmilin sudah memiliki relawan yang siap bekerja sejak mengumpulkan dukungan KTP, “kita ada relawan, mereka sudah bekerja sejak pengumpulan KTP sampai pemilu nanti. Tim relawan ada di setiap Kabupaten Kota, termasuk daerah yang prioritas, dan di daerah prioritas relawannya banyak,”sebutnya.
Ia berharap para wartawan di Aceh mendukungnya maju sebagai DPD-RI,”karena saya berasal dari wartawan juga, maka saya harap dukungan penuh dari teman-teman media, hari ini saya juga diantar langsung oleh wartawan senior Harun Kechik Leumik, berarti sudah memberikan doa untuk saya,”ucapnya.
Pencalonan kali ini menjadi kali kedua bagi Tarmilin, Ia berharap tidak masuk dalam lubang yang sama, “saya harap tidak terperosok dalam lubang yang sama,”katanya.
Foto: Tarmilin Usman (kiri). Foto: Taufan Mustafa.
Komentar