in

Keunggulan Xiaomi POCO X3 NFC, Ponsel Mid Range Killer

Xiaomi POCO X3 NFC mewarnai industri ponsel di tanah air pada Oktober 2020 lalu. Meskipun demikian, hingga sekarang penggemar Xiaomi POCO X3 NFC sepertinya tidak pernah surut. Meskipun peluncurannya kala pandemi, sepertinya hal tersebut tidak menyurutkan rasa keingintahuan penggemar ponsel.

Bukan Xiaomi namanya jika tidak memberikan berbagai macam keunggulan. Xiaomi POCO X3 NFC diperkenalkan dengan membawa serangkaian keunggulan menarik. Berikut beberapa keunggulan yang dimiliki Xiaomi POCO X3 NFC.

Menggunakan Dapur Pacu yang Gahar

Kelebihan pertama datang dari dapur pacu atau mesin. Xiaomi memang jarang mengecewakan penggemarnya, begitu pula ketika meluncurkan Xiaomi POCO X3 NFC ini. Xiaomi POCO X3 NFC menggunakan chipset Snapdragon 732G yang sangat bertenaga. Selain itu, chipset tersebut menggunakan fabrikasi 8 nm.

Ketika melihat spesifikasi ini, mungkin Anda mengira jika Xiaomi POCO X3 NFC di banderol dengan harga mahal karena spesifikasi yang dimilikinya, mengingat Snapdragon 700 hanya sering ditemukan pada ponsel dengan harga di atas Rp 5 jutaan.

Dapur pacu tersebut juga di dukung dengan memori internal dengan kapasitas 64 GB atau 128 GB, sedangkan RAMnya berukuran 6 GB. Xiaomi POCO X3 NFC juga memiliki sistem operasi Android 10 sehingga begitu mulus saat dijalankan.

Refresh Rate 120 Hz

Memang, dengan berkembangnya teknologi, tidak sedikit ponsel yang memiliki refresh rate tinggi, namun sepertinya refrresh rate yang mereka hadirkan paling hanya 90 Hz. Namun, pada Xiaomi POCO X3 NFC, Xiaomi berani memberikan refresh rate 120 Hz, padahal harga yang dimiliki ponsel ini hanya Rp 3 jutaan.

Dengan adanya refresh rate 120 Hz, ketika Anda melakukan aktivitas merekam game, menonton video hingga melakukan scrolling, pergerakan akan sangat licin dan halus. Apalagi kualitas layar ini di dukung dengan IPS LCD. Layar ibi juga sudah memenuhi standr HDR10.

Adanya Fitur Fast Charging

Fasilitas refresh rate tinggi kelemahannya memang akan menyerap daya baterai menjadi lebih cepat, namun Anda tidak perlu cemas karena Xiaomi POCO X3 NFC memiliki daya baterai berukuran 5160 mAh. Selain itu ketika mode penyegaran tinggi aktif, Xiaomi POCO X3 NFC akan berjalan secara otomatis di mode 60 Hz, sehingga daya baterai tidak banyak terkuras.

Daya baterai Xiaomi POCO X3 NFC cukup tangguh karena dapat melakukan aktivitas browing selama kurang lebih 17 jam. Ponsel ini juga memiliki kemampuan fast charging 33 W. Dengan daya yang besar ini, pengisian daya penuh baterai hanya membutuhkan waktu 1 jam lebih sedikit.

Berbagai keunggulan ini sepertinya akan sulit ditemukan pada ponsel dengan harga Rp 3 jutaan. Jika Anda ingin menyimak spesifikasi Xiaomi POCO X3 NFC lebih jauh lagi, Anda dapat mengunjungi Hallogsm.com.

What do you think?

Written by Julliana Elora

Karim Benzema Jadi Juru Selamat pada Laga Derbi

Istri Mengaku Selingkuh, Suami Bacok Tetangga, Meninggal di Puskesmas