in

Lapas Suliki Terapkan Hidup Sehat Bagi Warga Binaan

Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Suliki Menerapkan Hidup Sehat kepada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lapas Suliki. (4/2/23).

Penerapan hidup sehat Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dimulai dengan olahraga pagi seperti peregangan (stretching) yang dilaksanakan setiap hari. Dan setiap hari Sabtu senam aerobic dilakukan dengan mengundang instruktur senam.

Setelah pelaksanaan senam selesai Warga Binaan Dibagikan Vitamin untuk menjaga daya tahan tubuhnya.

“Kami mewajibkan warga binaan membersihkan kamarnya dan lingkungan sekitar Lapas, menjaga kebersihan dan keindahan lingkungan Lapas untuk kesehatan warga binaan pemasyarakatan,” ujar Kepala Lapas Kelas III Suliki, Kamesworo, Sabtu (4/2).

Selain olahraga dan pemberian vitamin, Kalapas Kelas III Suliki juga menerapkan hidup sehat dengan cara membersihkan Blok Hunian Warga Binaan.(*)

What do you think?

Written by Julliana Elora

Presiden Terima Kunjungan Kehormatan Menlu ASEAN dan Sekjen ASEAN

Memperingati Bulan K3 Nasional, Semen Padang Launching Hari Olahraga 2023