Jakarta (ANTARA) – Lagu berjudul “Dealova” yang dipopulerkan oleh penyanyi Once Mekel merupakan lagu tema untuk film drama layar lebar bertema cinta segitiga yang dibintangi oleh Evan Sanders, Jessica Iskandar, dan Ben Joshua berjudul “Dealova” yang dirilis pada 2005.
Lagu “Dealova” ditulis oleh pelantun lagu “Tombo Ati” Aunur rofiq alias Opick. Adapun aransemen musiknya dikerjakan oleh komposer musik orkestra Addie MS.
Lagu Dealova pun pernah dibawakan sendiri oleh Opick dalam albumnya pada 2012, “Salam Ya Rosulullah”.
Lirik lagu “Dealova” menceritakan tentang hidup seseorang yang selalu mendambakan cinta dan kasih dari wujud yang Agung, atau dengan istilah lain yaitu “cinta yang transendental”.
Dengan demikian, definisi cinta orang itu pada wujud tersebut telah melampaui batas jangkauan pengalaman, pemahaman, atau kendali manusia biasa dan normal.
Baca juga: Lirik lagu “Buka Hatimu” oleh Armada
Lirik lagu “Dealova” sebagai berikut:
Aku ingin menjadi mimpi indah dalam tidurmu
Aku ingin menjadi sesuatu yang mungkin bisa kau rindu
Karena langkah merapuh tanpa dirimu
Oh karena hati telah letih
Aku ingin menjadi sesuatu yang selalu bisa kau sentuh
Aku ingin kau tahu bahwa ku selalu memujamu
Tanpamu sepinya waktu merantai hati
Oh bayangmu seakan akan
Kau seperti nyanyian dalam hatiku
Yang memanggil rinduku padamu ho
Kau selalu ada
Ho hu
Oh
Hanya dirimu yang bisa membuat ku tenang
Tanpa dirimu aku merasa hilang
Dan sepi
Dan sepi
Kau seperti nyanyian dalam hatiku
Yang memanggil rinduku padamu
Seperti udara yang ku hela
Kau selalu ada
Kau seperti nyanyian dalam hatiku
Yang memanggil rinduku padamu ho ho
Seperti udara yang ku hela
Kau selalu ada
Selalu ada
Kau selalu ada
Selalu ada
Kau selalu ada
Sya na na na na na na
Sya na na na na na na
Sya na na na na na na
Sya na na na na na na selalu ada
Pewarta: Abdu Faisal
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2024