in

Mayat Pemancing Terdampar di Pantai

PARIAMAN, METRO
Warga Desa Naras, Kecamatan Pariaman Utara, Kota Pariaman dibuat geger dengan ditemukannya mayat pria terdampar di pinggir pantai, Kamis (26/11) sekitar pukul 06.30 WIB. Saat ditemukan, mayat tersebut telentang di atas pasir dengan kondisi masih mengenakan pakaian.

Setelah dilakukan identifikasi oleh pihak Kepolisian yang tiba di lokasi, mayat pria itu bernama Abdusmawinata (64). Diduga sebelum ditemukan tewas, korban berada di lokasi dengan maksud memacing, namun tiba-tiba terjatuh ke laut hingga tewas tenggelam.

Kapolsek Pariaman AKP Irwandi menjelaskan, korban merupakan warga setempat dan sudah diserahkan kepada pihak keluarga untuk dikebumikan. Pasalnya, dari hasil olah TKP, tidak ditemukan adanya tanda luka aniaya pada tubuh korban.

“Berdasarkan hasil identifikasi serta keterangan saksi dan pihak keluaraga, kita menyimpulkan bahwa korban diduga meninggal bukan karena kekerasan atau korban dari kriminal. Tidak ada tanda-tanda penganiayaan atau bekas perbuatan kriminal di tubuh korban,” kata AKP Irwandi.

Dijelaskan Irwandi, dari hasil pemeriksaan saksi-saksi, didapatkan informasi korban pergi memancing sekiar pukul 05.00 WIB. Diduga, saat memancing korban mengalami pusing dan pingsan hingga tercebur ke laut lalu tenggelam.

“Keterangan keluarga, korban mempunyai riwayat sakit. Sedangkan kronologi penemuan berawal dari salah satu warga hendak melaut sekitar pukul 06.30 WIB dan tanpa sengaja melihat jasad korban terdampar di pinggir laut,” katanya. (z)

What do you think?

Written by virgo

Presiden: Semangat Dakwah Adalah Merangkul, Bukan Memukul

Kelompok Penerbang Roket rilis “Roda Gila”, diproduksi di Abbey Road