in

Mengenal Kandungan dan Kegunaan Air Keras

Salah satu penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan tertimpa musibah, usai menjalankan Solat Subuh dia diteror dengan air keras saat wudhu. Wajahnya terluka dan dia langsung dirawat di Rumah Sakit Mitra Keluarga Kepala Gading. Dari foto yang beredar tampak wajah dan matanya terluka akibat efek air keras ini.

Memang air keras ini sangat berbahaya bila terkena kulit manusia. Apalagi kegunaan zat kimia ini lebih diperuntukan bagi industri. Lalu, apa sih kandungan dan kegunaan air keras selama ini?

Dirangkum dari berbagai sumber, air keras sejatinya merupakan larutan asam yang cukup pekat. Sudah pasti bila bersentuhan langsung dengan kulit manusia akan menimbulkan mulai dari nyeri hebat hingga luka bakar. Kegunanaan air keras yang biasa digunakan adalah Asam Sulfat atau H2S04 yakni sulfat pekat dengan kandungan mencapai 98 persen H2S04. 

Dalam industri, Asam Sulfat ini digunakan untuk membuat pupuk buatan yang terdiri dari asal chloride, asam sitrat dan lain sebagainya. Di laboratorium kandungan kimian ini dipakai sebagai pengering dan pereaksi. Air keras lainnya adalah HCL atau Asam Klorida yang mengandung asam pekat 38 persen HCL dan biasa digunakan untuk industri zat-zat warna, seperti mengikat basa-basa organic.

Semua jenis air keras jika mengenai kulit akan menghasilkan luka bakar. Sementara, orang yang menghirup air keras pekat juga bisa mengalami kerusakan pada mata, usus dan juga pernapasan. (tyo)

?

LOGIN untuk mengomentari.

What do you think?

Written by virgo

Para Pemain ‘Strong Woman Do Bong Soon’ ke Bali Pekan Depan

Rapatkan Soal Anggaran, Presiden Jokowi: Infrastruktur Prioritas Nasional Harus Selesai Pada 2018