in

Modus Jual Spring-bed Keliling, Maling Gasak Motor Pelajar

SOLOK, METRO
Namanya penjahat pasti banyak akalnya. Seperti yang dilakukan tiga pria yang baru ditangkap jajaran polres Solok Kota ini. Dengan modus berpura-pura sebagai penjual spring-bed keliling, mereka melarikan motor milik seorang pelajar di Nagari Taruang-Taruang, Kecamatan IX Koto Sungai Lasi, Kabupaten Solok.

Beruntung, sepeda motor yang mereka curi belum terjual, polisi berhasil meringkus ketiga pelaku berinisial HH (22) asal kota Padang, MAP (21) dan PM (20) dari Kabupaten Sijunjung.

Ketiganya ditangkap di daerah Kubang Nan Duo, Nagari Sirukam, Kabupaten Solok oleh jajaran Polsek Kubang Nan Duo.

Kapolres Solok Kota, AKBP Ferry Suwandi melalui Kasat Reskrim Iptu Defrianto menceritakan, aksi pencurian tersebut berawal saat ketiga pelaku berpura-pura menjual spring-bed dengan cara keliling di kawasan Jorong Pangkua Kaciak, Nagari Taruang-Taruang. Mereka menggunakan mobil pikap BA 8815 BG.

Pada saat menawarkan dagangan mereka di rumah salah seorang warga, salah satu pelaku melihat ada sepeda motor jenis Honda Beat BA 2309 PB, milik Gusman (18), terparkir di pinggir jalan dengan kondisi kunci tergantung. Dia pun langsung melarikan motor tersebut.

Syangnya, aksinya diketahui korban. Saat itu korban yang sedang berada di dalam rumah mendengat suara motornya hidup. Dia langsung keluar, namun pelaku sudah duluan kabur.

Informasi pencurian motor itu pun langsung buncah. Warga yang mengetahui kejadian itu membantu mengejar pelaku yang lari ke arah Sungai Durian.

Pelaku yang mengetahui dia sedang diburu warga, ketakutan dan meninggalkan sepeda motor itu di depan rumah salah seorang warga. Informasinya, pelaku kabur ke arah Kubang Nan Duo, Nagari Sirukam.

“Kami langsung berkoordinasi dengan Polsek Kubang Duo, dan pelaku berhasil ditangkap di kawasan Simpang Tigo Koto, Kubang Nan Duo, Nagari Sirukam,” ungkap Kasat Reskrim Iptu Defrianto. (vko)

What do you think?

Written by virgo

Pemerintah Bentuk Tim Independen Serap Aspirasi Publik UU Cipta Kerja

Taylor Swift, The Weeknd rajai kemenangan di AMA 2020