in

Mola TV siarkan 51 pertandingan Euro 2020

Jakarta (ANTARA) – Platform Over the Top (OTT) Mola TV, yang menjadi pemegang lisensi Piala Eropa, akan menyiarkan 51 pertandingan, dimulai dari babak fase grup hingga final dengan menggandeng sejumlah media sebagai partner.

Menurut perwakilan Mola TV Mirwan Suwarso, langkah tersebut dilakukan untuk memberikan sesuatu yang berbeda setelah penayangan Liga Inggris yang eksklusif pada platform tersebut sebagai upaya menyemarakkan pesta sepak bola empat tahun sekali itu.

“Semua pertandingan Euro dapat disaksikan secara langsung di situs-situs partner kami nanti. Jadi, mereka tidak perlu mendownload aplikasi Mola, tapi bisa langsung menonton di situs-situs partner kami,” ujar Mirwan dalam konferensi pers di Mola HQ, Jakarta, Selasa.

“Harapan kami, ini bisa mempermudah bagi mereka yang mungkin belum begitu kenal dengan Mola,” tambahnya.

Meski menggandeng 20 media, termasuk Kompas.com, Kompas TV, Medcom dan Detikcom, untuk menayangkan 51 pertandingan Euro 2020, Mola TV memiliki 12 Pertandingan eksklusif yang tidak dapat disaksikan melalui televisi, termasuk sembilan pertandingan pada fase grup.

Baca juga: Mola imbau penayangan UEFA Euro 2020 lewat partner resmi 

Pertandingan tersebut, antara lain Wales vs Swiss, Inggris vs Kroasia, Hongaria vs Portugal, Denmark vs Belgia, Hongaria vs Prancis, Portugal vs Jerman, Italia vs Wales, Macedonia Utara vs Belanda dan Slovakia vs Spanyol. 

Kemudian, ada dua pertandingan pada babak 16 Besar dan satu pertandingan perempat final yang akan ditayangkan secara eksklusif di Mola TV. 

“Pertandingan itu tidak boleh tayang di TV, pertandingan itu hanya boleh tayang di jaringan kami, di mana kami sebagai ekslusif OTT broadcaster mempunyai hak esklusif untuk menghadirkan pertandingan-pertandingan itu,” kata Mirwan.

Sementara itu, untuk memastikan tayangan Euro 2020 mudah dinikmati, maka Mola TV menurunkan besaran harga langganan.

“Biasanya Mola untuk paket olahraganya Rp65.000 per bulan, selama Piala Eropa semua harga paket langganan kami turun ke Rp25.000,” tutur Mirwan. 

Lebih lanjut, untuk menambah keseruan acara, ia mengungkapkan akan ada konser eksklusif yang bisa dinikmati oleh para pelanggan paket Euro 2020 di Mola TV. 

Baca juga: Mola siarkan langsung seluruh pertandingan UEFA Euro 2020 

Saat ini, sambung dia, konsep konser masih diformulasikan dengan dua jam sebelum pertandingan dimulai. John Legend diperkirakan akan menjadi salah satu penampil konser yang akan digelar pada partai pembuka dan final Euro 2020. 

“Jadi benar-benar kita ingin memberikan kesempatan ini untuk semua pencinta sepak bola dan musik,” ungkap Mirwan. 

Mola juga menyiapkan hadiah bagi mereka yang mengonsumsi konten terbanyak dalam setiap pertandingan, tidak hanya di Mola TV tetapi juga di 20 media partner. Pemenang tersebut akan mendapatkan jersey yang mereka inginkan.

Selain itu, sebanyak 51 orang penonton yang memiliki playing minutes terbanyak juga akan mendapat kesempatan menonton pertandingan Liga Inggris musim mendatang, dan berhak mengajak satu orang rekan.

“Di setiap partai pertandingan, kita akan memilih lewat studio yang ada di Inggris. Kita akan mengundang tiga peserta terbaik untuk akhirnya diikutsertakan di live quiz,” jelas Mirwan.

“Tiga orang terpilih, dan yang menang akan diberangkatkan ke Inggris beserta pasangannya di musim liga Inggris selanjutnya, mulai September sampai Mei tahun depan,” pungkasnya. 

Baca juga: Benzema incar trofi Euro 2020 setelah lama diasingkan tim Prancis 
Baca juga: Timnas Spanyol tidak bawa Sergio Ramos ke Euro 2020 
Baca juga: Cristiano Ronaldo pimpin skuad penuh bintang Portugal untuk Euro 2020 

 

Pewarta: Arindra Meodia
Editor: Rr. Cornea Khairany
COPYRIGHT © ANTARA 2021

What do you think?

Written by Julliana Elora

K-pop belum akan dibuatkan kategori khusus di Grammy Awards

Pebulu tangkis Taiwan Tai Tzu-ying rindu bertanding di Indonesia