in

Motivasi Mahasiswa, LDK Reffah UIN Hadirkan Gerakan IHBD

BP/SUGIARTO
TRAINING MOTIVASI: Founder IHBD Indonesia Andi’ Ahmad Zikrillah saat memberikan motivasi kepada mahasiswa baru di Masjid UIN Raden Fatah Palembang, Sabtu (26/8)

Palembang, BP

Ratusan mahasiswa baru Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang dari berbagai jurusan yang bernaung dalam Lembaga Dakwah Kampus (LDK) Reffah mengikuti motivasi hakikat hidup dalam rangkaian penyambutan mahasiswa baru, Sabtu (26/8).

Kegiatan yang digagas oleh LDK Reffah UIN Raden Fatah Palembang ini menghadirkan langsung Founder Gerakan Indahnya Hidup Bersama Dakwah (IHBD) Indonesia dengan menggelar training motivasi.

Ketua Umum LDK Reffah UIN Raden Fatah Palembang Arif Budiansyah menyampaikan bahwa agenda training motivasi di Masjid UIN Raden Fatah Palembang ini adalah rangkaian dari penyambutan mahasiswa baru yang masuk di LDK Reffah.

“Ada sekitar 300 an angggota LDK Reffah termasuk juga mahasiswa baru didalamnya. Artinya, kami berharap jika motivasi berdai sudah ditanamkan sejak dini diharapkan jiwa menyiarkan kebaikan dan ukhuwah islamiah bisa tertanam,”harapnya.

Arif menambahkan kedepan sinergi motivasi bersama Gerakan IHBD dan juga Internusa akan terus digelar agar terus memberi manfaat bagi banyak mahasiswa.

Sementara itu  Andi’ Ahmad Zikrillah dalam trainingya menyampaikan bahwa mahasiswa jangan hanya menganggap kuliah sebagai tuntutan akademik saja. Tapi banyak hal tentang pola pikir, tujuan hidup yang sesungguhnya harus dibangun sejak dini.

“Jangan sampai selama kuliah hanya 3K, kampus, kantin dan kos-kosan. Ini yang perlu kita luruskan agar jangan mahasiswa tak mengenal tujuan hidup sesungguhnya,”terang Andi.

Pria yang juga Direktur Utama Indonesia Training Center Nusantara (Internusa) Sumsel ini menambahkan bahwa tujuan hidup manusia sesungguhnya telah diikrarkan sebagaimana dalam sholat yakni Innaa Sholati Wanusuki Wamahyaya Wamamati. Lilla Hirobbil Alamain. “Artinya, hidup kita apapun itu adalah tujuannya satu yakni ibadah,”terangnya.

Ketika aktivitas dan pekerjaan didasari dengan ibadah maka akan bernilai pahala. Itulah yang kemudian yang paling dibutuhkan apalagi mahasiswa baru. #sug

What do you think?

Written by virgo

Polri gagalkan penyelundupan 15 ton garam ilegal

Menhub Dukung Harnojoyo Manfaatkan Transportasi Musi Untuk Asian Games