in

Mourinho Dukung Penggunaan VAR

MANCHESTER – Pelatih Manchester United Jose Mourinho mendukung sistem video asisten wasit (VAR) karena membantu ofisial pertandingan membuat keputusan yang adil.

Namun dia mengatakan perlu penyesuaian untuk menjaga ritme permainan tetap lancar. MU akan akan bermain dalam pertandingan di mana VAR diuji coba untuk pertama kalinya kontra Huddersfield dalam pertandingan putaran kelima Piala FA Sabtu (17/2).

VAR telah digunakan dalam kompetisi musim ini, saat West Brom menang 3-2 di Liverpool di putaran keempat, begitu juga di Piala Liga.

Sistem itu bisa meninjau ulang momen penting yang terkait dengan gol, keputusan penalti, insiden kartu merah dan kasus-kasus yang pengambilan keputusannya keliru.

“Ketika orang bertanya kepada kami apakah kami menyukainya atau tidak menyukainya, menyetujuinya atau tidak menyetujuinya, saya berpikir jujur Ini pertanyaan untuk wasit.”

“Mereka ingin melakukan yang terbaik yang mereka bisa. Mereka tidak suka membuat kesalahan. Dan terkadang mereka membuat kesalahan karena itu adalah kesalahan manusia. Mereka tidak dapat mengatasinya kecuali memiliki beberapa dukungan teknologi,” sambungnya.

“Jadi jika para wasit senang dengan dukungan teknologi itu, maka, ya, mari gunakan VAR. Saya pikir, dari perspektif saya, saya menyukai itu,” tandasnya. ben/AFP/S-1

What do you think?

Written by Julliana Elora

Disdik Sumsel Apresiasi ConocoPhilips Dukung Kuliah Gratis Gubernur Sumsel

Birokrasi Hambat Pengembangan “Startup”