in

Natal dan Libur Sekolah Penumpang Feri Melonjak

PADAT: Penumpang dari Pelabuhan Jagoh, Lingga tujuan ke Kota Tanjungpinang, padat karena Natal dan libur sekolah, Minggu (25/12). F-TENGKU/TANJUNGPINANG POS

Lingga – Libur sekolah yang bertepatan dengan Natal dan tahun baru, jadi angin segar bagi operator feri di Lingga. Kepala Bidang Perhubungan Laut dan Udara Dinas Perhubungan Kabupaten Lingga, Selamat, menegaskan terjadi lonjakan penumpang pada libur Natal dan libur sekolah kali ini.

Namun lonjakan tersebut hanya capai 0,7 persen saja dan belum membutuhkan tambahan armada untuk menangani penumpang tersebut. ”Ada lonjakan penumpang, namun masih dapat ditangani oleh armada yang ada saat ini,” ujar Selamat kepada Tanjungpinang Pos, Senin (26/12).

Dikatakan, ia telah melakukan koordinasi dengan pihak operator untuk mempersiapkan tambahan armada, jika sewaktu-waktu diperlukan. Tambahan feri ini, antisipasi agar tidak terjadi penumpukan penumpang di pelabuhan.

Dishubkominfo Lingga memperediksiakan akan terjadi lonjakan penumpang saat dua atau tiga hari menjelang pergantian tahun.

Untuk itu, operator telah menyetujui penambahan armada untuk mengatasi tambahan penumpang tersebut.

Selain itu transportasi laut lainnya, seperti kapal Roll On Roll (Roro) yang terus beroperasi seperti biasa, juga dijadikan alternatif bagi penumpang yang hendak berlibur pergi maupun datang Tanah Bunda Melayu ini.

Kapal Roro tujuan Lingga-Tanjungpinang dan Lingga- Batam belum mengalami kepadatan atau penambahan penumpang.

”Selain operator yang siap untuk menambah armada, Roro juga beroperasi seperti biasa yang dapat dimanfaatkan warga,” ujar Selamat.

Selamat menegaskan Dishubkominfo komitmen untuk terus memantau perkembangan arus mudik dan arus balik pada perayaan Natal dan Tahun Baru 2017.

”Kita sudah minta operator pelayaran untuk menyiapkan armada tambahan,” imbuhnya.

Dari pantauan di Pelabuhan Jagoh, ada peningkatan penumpang tujuan Tanjungpinang pada Minggu (25/12) pagi.

Sejumlah penumpang tampak memadati pelabuhan serta berebut kursi, namun lonjakan tersebut masih dapat diatasi dan seluruh penumpang dapat berangkat hingga sampai tujuan.

”Rezeki operator banyak penumpang.Kita minta agar operator bisa menjaga keselamatan penumpang,” harapnya. (TENGKU)

What do you think?

Written by virgo

Ngerasa Jadi Murid Baru

Kapolres: Waspadai Copet dan Hipnotis