in

Nurdin Klaim FBK Jadi Gerbang Wisata Dunia

koordinasi: Gubernur Kepri Nurdin Basirun bincang-bincang dengan Sekdaprov Arif Fadillah dan Danlantamal IV Tanjungpinang saat koordinasi persiapan FBK. F-istimewa/humas pemprov kepri

Festival Bahari Kepri Segera Digelar

Tanjungpinang – GUBERNUR Kepri Nurdin Basirun mengklaim, bahwa Festival Bahari Kepri (FBK) 2016 akan menjadi salah satu kunci dalam upaya mewujudkan Kepri sebagai Pintu Gerbang Wisata Dunia.

”Semua potensi kita punya di bidang kelautan dan dengan adanya kegiatan bertaraf Internasional ini maka diharapkan kedepan Kepri benar-benar bisa menjadi pintu gerbang wisata dunia. Mari kita gali dan kembangkan segala potensi yang kita punya tersebut,” Kata Gubernur saat memimpin rapat akhir persiapan Festival Bahari Kepri (FBK) dalam rangka Sail Selat Karimata 2016, Selasa (18/10) di Aula Kantor Gubernur, Dompak, Tanjungpinang.

Dengan ditunjuknya Kepri sebagai salah satu tuan rumah penyelenggaraan Sail Selat Karimata tahun 2016 ini, bagi Gubernur merupakan sebuah apresiasi. Untuk itu seluruh panitia yang terlibat agar bekerja secara maksimal serta terus tingkatkan koordinasi dan komunikasi.

Kepri diberi amanah menjadi tuan rumah bersama 3 Provinsi lainnya, seperti Kalimantan Barat, Jambi dan Bangka Belitung.

”Saya sangat yakin jika kita sudah sangat siap untuk menyambut hari pelaksanaan FBK. Semua sudah kita lakukan, selanjutnya kita mohon dukungan dan doa dari seluruh masyarakat Kepri agar kegiatan ini bisa berjalan dengan sukses,” harap Nurdin.

Sementara itu, ketua panitia FBK 2016, Naharuddin, MTP mengatakan bahwa panitia tersusun berdasarkan surat keputusan Gubernur Nomor 1876 Tahun 2016. Terdiri dari 17 bidang, dan masing-masing bidang telah menyatakan kesiapannya.

”Kami dari pihak panitia sudah menyusun susunan acara dan rincian pertiap kegiatan. Selanjutnya akan diberikan kepada seluruh panitia,” kata Nahar.

Festival Bahari Kepri sendiri memiliki 15 jenis kegiatan dan akan berlangsung selama 10 hari berturut-turut, mulai dari 20-30 Oktober 2016.

Gubenur berpesan kepada seluruh panitia agar terus ciptakan kondisi yang kondusif dan terus berkoodinasi antar sesama agar setiap masalah dan kendala yang timbul dapat diselesaikan. (TAUFIK A HABU)

What do you think?

Written by virgo

Jembatan Dompak Batal Diresmikan Wapres

Dihantam Gelombang Pelabuhan Pelni Terendam