in

Pasien Positif Covid-19 di Solsel Bertambah Satu Orang

Satu warga di Kabupaten Solok Selatan (Solsel) dilaporkan positif terinfeksi virus Covid-19. Warga tersebut berinisial DA, 57, dari Batang Limpaung, Nagari Pakan Rabaa Tengah, Kecamatan Koto Parik Gadang Diateh (KPGD). Dengan tambahan satu kasus ini, total pasien positif Covid-19 di Solsel menjadi 4 orang.

“DA yang hasil swabnya keluar hari ini, dinyatakan positif Covid-19. Dengan demikian jumlah penderita positif korona di Solsel menjadi 4 orang,” ungkap Plt Bupati Solok Selatan, Abdul Rahman kepada Padang Ekspres, Selasa (12/5).

Abdul Rahman menjelaskan, DA terinfeksi melalui transmisi lokal (tularan) dari Surian, Solok. Dengan riwayat perjalanan ke Surian, diduga terjadi kontak dengan pasien yang positif Covid-19 di daerah itu.

“DA saat ini tengah menjalani isolasi mandiri di rumahnya di Nagari Pakan Rabaa Tengah, KPGD. Segera akan di kirim ke rumah sakit rujukan,” jelas Ketua Gugus Penanganan Covid-19 itu.

Lebih lanjut Abdul Rahman, menjelaskan, DA adalah salah satu dari 57 orang warga Solsel yang sampel swabnya dikirim ke Laboratoriun Unand Padang. Sedangkan untuk 66 sampel lainnya kata Abdul Rahman, hasilnya beluam keluar. Ke-66 sampel itu yakni 17 tenaga kesehatan, satu wakil pimpinan DPRD Solsel dan 58 warga.

Seharusnya kata Abdul Rahman, ke-66 sampel swab tersebut yang sudah dikirim ke Laboratorium Fakultas Kedokteran Unand Padang, Kamis lalu. Rencananya hasil swab akan diterima Kabupaten Solsel, Senin (11/5) malam. “Tapi baru satu sampel yang sudah keluar hasilnya hari ini,” sebut Abdul Rahman.

Di bagian lain, Abdul Rahman menyebut, untuk tiga pasien positif yang sedang dikarantina di Balai Diklat PPSDM Sumbar dan Bukittinggi, kondisinya sudah semakin membaik. “YT, AA dan YS telah menunjukan kesehatan lebih baik,” tegasnya. (Arditono – Padang Ekspres)

The post Pasien Positif Covid-19 di Solsel Bertambah Satu Orang appeared first on Padek.co.

What do you think?

Written by Julliana Elora

10 Orang Tenaga Kesehatan Padangpanjang Sembuh

Setelah Bantu Sembako, Anak Nagari Pauh V Semprot Disinfektan