in

Pasukan Kurdi Irak Mulai Usir ISIS dari Mosul

Administrator | Rabu,02 November 2016 – 17:44:54 WIB

Dibaca: 217 kali 

IRAK  –  Komandan pasukan tentara Kurdi Fuad Hassan mengatakan pemimpin Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS) Abu Bakar al-Baghdadi saat ini tengah bersembunyi di Kota Mosul, Irak. Dia dikepung oleh tentara Irak dan pasukan milisi.

“Baghdadi ada di sana. Kalau dia mati, itu artinya seluruh ISIS akan lumpuh,” kata Hussein, seperti dilansir merdeka , Rabu (2/11).

Menurut Hussein ISIS saat ini belum punya pengganti Bagdhadi yang layak. Dia saat ini bergantung pada bantuan para kelompok pemberontak di Mosul dan di Tal Afar, kota dihuni mayoritas orang Turki di Provinsi Nineveh.

Menurut Hussein, kematian Baghdadi akan mempercepat pasukan Irak menguasai kembali wilayah yang dikuasai ISIS.

“Sudah jelas mereka akan kalah tapi butuh berapa lama,” kata dia.

Hussein mengatakan salah satu faktor yang menentukan lama tidaknya perang di Mosul adalah apakah ISIS akan meledakkan lima jembatan yang melintasi Sungai Tigris untuk memotong jalur masuk pasukan Irak ke kota itu dari arah sebelah barat. Sejauh ini pasukan Irak berhasil memasuki Mosul dari arah sebelah timur.

Editor : Sidik


What do you think?

Written by virgo

12 Foto Ikonik Dalam Sejarah

APPS : Kami Akan Bantu Proses Hukuman Atas Pelecehan Seksual Bocah 4 Tahun