Walikota Tanjungbalai Syahrial, SH. MH memberikan sambutan terkait seminar Pahlawan Nasional Kota Tanjungbalai, di Pendopo rumah Dinas Walikota jalan Jendral Sudirman Kota Tanjungbalai, Sabtu (25/2) (beritasore/syn)
TG. Balai (Berita) : Dalam seminar gelar Pahlawan Nasional. Pejabat Pemerintah ( Pemko ) Walikota Tanjungbalai M. Syahrial SH, MH didampingi Wakil Walikota Drs.H.Ismail dan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Tanjungbalai. Ketua DPRD Bambang Harianto SE dan turut mewakili Danlanal TBA, Kapolres Tanjungbalai, Dandim 0208/AS, Danki Brimob serta Seketaris Daerah Kota ( Sekdakot ) Drs.Abdi Nusa telah menetapkan dan mengajukan Tuan Syekh H. Ismail Abdul Wahab sebagai Pahlawan Nasional Kota Tanjungbalai. Sabtu (25/2) di Pendopo rumah Dinas Walikota jalan Jendral Sudirman Kota Tanjungbalai.
Dari sejumlah nana diajukan dalam seminar itu tidak asing lagi pantas Tuan Syech H. Ismail Abdul Wahab menyandang gelar pahlawan nasional dari Kota Tanjungbalai. Abdul Wahab sudah tidak asing lagi dikalangan masyarakat kota tanjungbalai bahwa beliau tidak hanya dikenal sebagai ulama besar yang dicintai rakyat, masyarakat kota ini, tetapi dia merupakan seorang pejuang mempertahankan dan membela kemerdekaan RI saat Kolonial Belanda.
Untuk itu Forum Seminar Pemerintah Kota Tanjungbalai dan Kabupaten Asahan serta masyarakat Kota Tanjungbalai dan Asahan berkeinginan mendorong terwujudnya Pemberian Nama Pahlawan Nasional Kota Tanjungbalai – Asahan.
Pelaksana seminar pahlawan tersebut terdiri. Ketua Pelaksana Nedi Hamlet SE. Prof. Dr. Ir. Darma Bakti. MS merupakan pengurus IKTA dan IKA-IKMASTA (lembaga Penggagas Ide pengajuan gelar pahlawan nasional. Turut hadir Narasumber diantaranya Prof. Dr. Drs. H. Ramli Abdul Hamid, Lc. Ma dengan topik Syekh Ismail Abdul Wahab sebagai Ulama Pejuang, Dr. Husnel Matondang, MA dengan topik Burhanul Ma’arifah spiritisasi teologis dalam mempertahankan Kemerdekaan Indonesia serta Muaz Tanjung, MA.
Sebagai pembanding MUI Tanjungbalai Drs. H. Syahron Sirait S.Pd.i, Ketua LVRI Tanjungbalai Abdul Hakim Marpaung, Tokoh masyarakat H. Uspan Syuib serta keluarga Tuan Syech H.Ismail Abdul Wahab yakni Abdullah Zakaria Harahap.
Seminar tersebut disaksikan Bupati Asahan atau mewakili Nurdin Lubis dan Kemenag Tanjungbalai serta Kabupaten Asahan turut tokoh masyarakat H. Zulkifli Amsar Batubara, KNPI, SKPD Pemko Tanjungbalai, Camat, Lurah serta para kepala sekolah Kota Tanjungbalai.-(SYN).