in

Pemudik Siap-siap Dialihkan ke Jalan Nasional Jika Gerbang Tol Lampung-Palembang Macet 5 Km

Ruas Pematang Panggang – Kayuagung yang diantisipasi bakal mengalami kemacetan.

Palembang, BP–Tol fungsional yang menghubungkan antara Lampung dan Palembang resmi dibuka untuk difungsikan selama arus mudik, Rabu (29/5/2019).

Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Sumatera Selatan Kombes Pol Dwi Asmoro mengatakan, tol Trans Sumatera tersebut dibuka mulai dari pukul 06.00 WIB-16.00 WIB, dan diperkirakan dilintasi 5.000 kendaraan pemudik per hari.

“Kendaraan dari Pelabuhan Bakauheni dapat menggunakan jalur tol fungsional hingga ke Palembang. Sekitar 2.300 kendaraan keluar di gerbang keluar Kayu Agung dan 2.500 kendaraan keluar di gerbang keluar Perdu Jakabaring, Palembang,” kata Dwi, Rabu (29/5/2019).

Dwi melanjutkan, puncak arus mudik diperkirakan terjadi pada H-4 sampai H-3. Namun, apabila terjadi kemacetan sejauh 5 kilometer, seluruh kendaraan dari Terbanggi Besar atau Pematang Panggang akan dialihkan ke Jalan Lintas Timur.

“Posko kedua gerbang tol sudah disiapkan. Jika kemacetan mencapai 5 kilometer, kendaraan dialihkan ke jalan lintas timur, kontraktor sudah memperbaiki jalan di setiap gerbang keluar sehingga arus lalu lintas bisa lebih lancar,” ujar dia.

Para pemudik pun diimbau untuk beristirahat sejanak di rest area. Sebab, tol yang dilintasi dari Lampung ke Palembang memiliki panjang 360 kilometer.

“Untuk di jalur Pematang Panggang-Palembang ada dua rest area yang disiapkan yakni di KM 285 di interchange (IC) Kayu Agung dan di KM 347 di IC Jejawi. Di sana sudah disiapkan tempat istirahat, toilet, dan juga stasiun pengisian bahan bakar umum,” ujar dia.#kcm/osk

What do you think?

Written by Julliana Elora

Tim Nasyid MAN 1 Palembang Pimpin Juara di Syiar Anak Negeri

Upayakan “Zero Accident” saat Pulang Kampung