in

Petenis Inggris Evans diskors setahun karena gagal tes doping

London (ANTARA News) – Petenis Inggris Dan Evans dijatuhi hukuman skorsing selama satu tahun setelah kedapatan positif saat tes doping kokain, Federasi Tenis Internasional (ITF) mengatakan pada Selasa.

Evans, 27, gagal dalam tes doping di Barcelona Terbuka tahun ini dan larangannya bertanding dikenakan sejak pengujian sampel dilakukan pada 24 April.

“ITF menerima laporan Mr. Evans tentang bagaimana kokain masuk ke sistem tubuhnya dan karenanya dia harus menanggung kesalahan atau kelalaian yang berarti atas pelanggaran tersebut,” kata badan tenis tersebut dalam sebuah pernyataan di situsnya. (www.itftennis.com)

Evans, yang berada di peringkat 50 dunia pada bulan Juni saat ia mengakui gagal dalam tes doping, mencapai final ATP Tour pertamanya tahun ini di Sydney dan telah bermain untuk Inggris di Piala Davis.

Editor: AA Ariwibowo

COPYRIGHT © ANTARA 2017

What do you think?

Written by Julliana Elora

ANTARA Doeloe : Nasib kenek truk yang temukan emas

#BalasYangBaik kampanyekan pencegahan perundungan siber