Jakarta (ANTARA) – Atlet bola voli Indonesia, Rivan Nurmulki, bakal melanjutkan kariernya di Jepang setelah tim VC Nagano Tridents secara resmi mengumumkan memperpanjang kontrak untuk kompetisi Liga Voli Jepang Divisi 1 atau V.League Division 1 musim 2021/2022.
Melalui akun Instagram resminya, Selasa, VC Nagano Tridents mengatakan Rivan Nurmulki telah berada di Negeri Sakura dan segera bergabung bersama tim.
“Dengan bangga kami umumkan bahwa kontrak Rivan Nurmulki telah diperpanjang untuk musim 2021-22. Dia saat ini menjalani karantina dan akan bergabung dengan tim setelah masa karantina berakhir. Terima kasih atas dukungan Anda,” demikian pernyataan resmi VC Nagano Tridents di Instagram, Selasa.
Bagi Rivan, ini merupakan kontrak keduanya dengan VC Nagano Tridents. Debut pevoli 26 tahun itu bersama tim yang bermarkas di Matsumoto City Gymnasium tersebut terjadi pada musim 2020/2021.
Baca juga: PBVSI tiadakan kompetisi Proliga 2021 karena masalah sponsor
Pada musim pertamanya, Rivan membawa Nagano berada di urutan kesembilan klasemen akhir di V.League Division 1.
Namun secara individu, pevoli asal Jambi itu mampu bersaing dan unjuk gigi dengan menempati posisi keempat dalam pencetak poin terbanyak sepanjang musim reguler 2020/2021.
Dia tercatat melakoni 34 pertandingan dan memberikan 786 poin untuk tim.
Kiprah Rivan di kompetisi bola voli luar negeri bukan saja di Jepang, dia juga sempat bermain di Thailand dengan memperkuat tim Nakhon Ratchasima pada 2019.
Soal prestasi sudah tak diragukan, pria berpostur 195 cm itu juga jadi andalan di tim nasional. Terakhir, dia sukses membawa skuad Merah Putih meraih emas di SEA Games Filipina pada 2019.
Selain itu, dia juga tercatat menjadi pemain terbaik di Proliga untuk musim 2017/18 dan 2015/16 saat membela Surabaya Bhayangkara Samator.
Baca juga: Nasib Proliga dan Livoli 2021 akan dibahas pada Rakernas PBVSI
Pewarta: Muhammad Ramdan
Editor: Teguh Handoko
COPYRIGHT © ANTARA 2021