in

Polsek Koto VII Kawal Tahapan Kampanye

CEK LAPANGAN: Polsek Koto VII ketika melakukan patroli wilayah, dalam rangka Cipta Kondisi Kamtibmas Operasi Mantap Brata Singgalang 2023-2024, Rabu (29/11).(anton/Padek)

Jajaran Polsek Koto VII mulai turun ke lapangan melaksanakan kegiatan patroli wilayah, dalam rangka Cipta Kondisi Kamtibmas Operasi Mantap Brata Singgalang 2023-2024, Rabu (29/11).

Sebagaimana diketahui, Pemilu 2024 saat ini sudah memasuki tahap kampanye, sehingga jajaran Polres Sijunjung khususnya Polsek Koto VII mulai untuk meningkatkan pengawasan dan menjaga keamanan di wilayah hukum Polsek Koto VII selama periode kampanye berlangsung.

Berbagai indikasi pelanggaran aturan sebagaimana digariskan bisa muncul/terjadi kapan saja hingga perlu dikawal secara bersama-sama. Terhadap indikasi yang muncul, segera laporkan.

“Personel kami melakukan patroli di tempat-tempat yang dianggap rawan untuk mencegah potensi gangguan kamtibmas, dan mengantisipasi kriminalitas yang tidak diinginkan,” ujar Kapolsek Koto VII, AKP Alminazri.

Pihaknya melakukan pengawasan dengan cara berpatroli pada kawasan keramaian masyarakat, seperti pasar atau pusat perbelanjaan. Sasarannya untuk memberikan rasa aman dan mengawasi situasi kamtibmas.

Tidak ketinggalan pada objek vital di seputaran Kecamatan Koto VII, menjadi sasaran patroli untuk memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat selama tahap kampanye.

“Diharapkan situasi yang kondusif dan aman selama dapat terus terjaga selama berlangsungnya tahapan kampanye. Dalam hal ini personel Polsek Koto VII akan siaga dan siap memberikan pelayanan hingga menerina laporan dari masyarakat,” pungkasnya. (atn)

What do you think?

Written by Julliana Elora

Sijunjung Raih Piagam Wistara

2 Periode DPRD Bengkalis dan Provinsi Riau: Mira Roza, Perempuan Asal Luak Limopuluah