Jakarta (ANTARA) – Calvin Jeremy siap meluncurkan lagu tunggal terbaru berjudul “Why Can’t We”, kali ini dia tidak sendirian karena mengajak Amanda Caesa dan musisi asal Amerika, Myia Thornton.
Lagu ini tercipta saat Calvin dan Amanda bertemu dalam sebuah kesempatan untuk membuat konten bersama. Karena menulis lagu bersama terdengar menyenangkan, Calvin pun mengajukan ide tersebut ke Caca (panggilan Amanda).
Baca juga: Parto Patrio sempat tak percaya putrinya bisa ciptakan lagu
Ide bersambut dan Caca juga semangat untuk bisa menulis lagu bersama Calvin. Akhirnya, rencana membuat konten yang bernama “One Hour Song Challenge” inilah pun melahirkan lagu “Why Can’t We” ini.
Nama Myia Thornton muncul saat Calvin memutuskan lagu ini untuk diproduseri oleh seorang produser asal Indonesia lulusan Berklee, Amerika Serikat, bernama Abram Lembono yang juga sudah pernah bekerjasama dengan Marcel Siahaan hingga Isyana Sarasvati.
Saat merekam lagu ini, baik Calvin dan Abram merasa terdapat bagian dalam lagu yang cocok untuk diisi seorang rapper. Maka, dari sekian banyak pilihan nama rapper dari berbagai negara, nama Myia Thornton yang kemudian dipilih oleh Calvin dan
Caca.
Myia sendiri merupakan musisi yang juga merupakan lulusan Berklee dan sedang meniti karier di dunia musik.
“She’s the bomb, rapper muda dari Amerika yang ternyata chemistry-nya bisa nyambut banget sama aku dan Calvin,” ujar Caca dalam keterangan resminya pada Sabtu.
“Myia juga merasa excited ketika kami tawarkan untuk bisa berkolaborasi. Dia mengaku tidak sabar untuk merilis lagu ini dan didengarkan oleh ratusan juta orang di Indonesia,” kata Calvin melanjutkan.
Selain Abram Lembono sebagai producer utama di lagu ini, Calvin juga terlibat langsung sebagai producer bersama Tendra.
“Why Can’t We” bercerita tentang kisah cinta yang belum usai. Meski demikian, lagu ini tetap bisa dinikmati dalam berbagai suasana.
“Selain lagu ini asyik buat didengarkan di segala mood, mau galau, lagi jatuh cinta, lagi ramai atau sendiri, lagu ini bisa membawa kamu rileks tapi bisa sambil goyang-goyang asik,” kata Caca.
Lewat kolaborasi ini Calvin berharap agar “Why Can’t We” bisa menghibur pecinta musik tanah air. Selain itu, kehadiran Myia dapat membuktikan bahwa musik Indonesia juga bisa diterima oleh musisi luar negeri.
“Lewat kolaborasi ini juga, menjadi bukti bahwa musik Indonesia juga bisa punya tempat sampai ke panggung dunia,” ujar Calvin.
Baca juga: Calvin Jeremy akan menikah pada Juli 2021
Baca juga: Calvin Jeremy temukan hal baik di 2020, meski disebut tahun yang sulit
Baca juga: Vaksin bukan akhir, gaya hidup sehat adalah kebutuhan
Pewarta: Maria Cicilia
Editor: Alviansyah Pasaribu
COPYRIGHT © ANTARA 2021