in

SCG Ciptakan Platform Layanan dan Solusi Bahan Bangunan untuk Indonesia yang Lebih Baik

Jakarta, 19 Agustus 2019 SCG sekali lagi membuktikan komitmennya untuk mendukung filosofi pertumbuhan berkelanjutan dengan brand promise, Passion for Better. Melalui semangat untuk menciptakan kehidupan yang lebih baik bagi masyarakat Indonesia, SCG meluncurkan “Platform Layanan dan Solusi Bahan Bangunan Untuk Hidup Yang Lebih Baik” yang telah diterapkan di unit bisnis Cement-Building Materials.  Platform ini telah diimplementasikan dalam tiga segmen, yakni infrastruktur, fasilitas umum, dan pengembang perumahan serta kontraktor.

Platform di segmen Infrastruktur, SCG menawarkan tenaga ahli di lapangan untuk memastikan produksi beton dan precast berkualitas tinggi untuk melayani pengembangan proyek infrastruktur. Sementara platform untuk segmen Fasilitas Umum, SCG menawarkan untuk peningkatan kenyamanan dan kesejahteraan masyarakat. Platform ketiga yang diimplementasikan adalah untuk menciptakan ruang hidup yang lebih baik melalui segmen Pengembang Perumahan dan Kontraktor. Dimana SCG mampu melakukan pembangunan gedung dan perumahan dengan cepat dan efisien, bagimereka yang membutuhkan tempat tinggal segera, namun dengan anggaran terbatas.

“Dengan passion kami untuk meningkatkan kehidupan yang lebih baik di Indonesia, kami menawarkan lebih dari hanya sekadar produk, melainkan solusi untuk menyelesaikan tantangan pelanggan di setiapsegmen,” kata AnusornPotchanabanpotCountry Director SCG Indonesia, “Kami telah menerapkan platform layanan kami untuk beberapa proyek infrastruktur, yaitu Bandara Kulonprogo, Pembangkit ListrikJawa-1, dan proyek jalan tol Sumatera. Kami juga menerapkan di segmen fasilitas umum dengan perbaikan jalan beton 4 jam lebih cepat, solusi bagi pejalan kaki termasuk drainase, betonberpori dan beton cap dekoratif untuk beberapa jalan di Jakarta. Kami juga sudah menerapkan layanan bagi pembangunan tempat tinggal bagi korban tsunami dan gempa bumi di Palu, Sulawesi Tengah, serta perbaikan beberapa bangunan bertingkat.”

Untuk mendukung semua platform layanan dan solusi tersebut, unit bisnis Cement-Building Materials SCG juga dengan bangga meluncurkan produk inovatif terbarunya, semen formula baru SCG, untuk Semen Komposit SCG Portland atauPCC / Semen SCG dan untuk produkSCG Super Semen. Keduanya adalah produk semen dari SCG yang mengandung formula intensif dengan Teknologi Nano-Molekul yang memungkinkan proses pembangunan kontruksi bangunan yang lebihbaik sesuai yang diinginkan oleh konsumen.

Dengan formula baru Semen SCG memiliki penurunan kemerosotan yang lebih rendah sebanyak 10%, itu berarti bahwa produk semen SCG memungkinkan para tukang memiliki waktu kerja yang efisien untuk melakukan pekerjaan plesteran dan finishing. Sementara untuk SCG Super Semen,memiliki ketahanan 26% lebihkuat.

“Formula baru ini memungkinkan Semen SCG kami memiliki daya ikat yang lebih baik dan daya rekat yang lebih kuat. Sedangkan untuk SCG Super Semen, formula baru akan membuatnya memiliki karakter struktural yang lebihbaik. Melalui produk dan layanan bahan bangunan SCG, kami berharap bahwa kami akan memiliki peran yang lebih nyata dan menjadi bagian dari Indonesia yang lebihbaik,” pungkas Anusorn.

What do you think?

Written by Julliana Elora

Inginkan Merek Lokal Kuasai Pasar Domestik dan Internasional

PT Sunindo Adipersada jadi Pilot Project Program Pendampingan Kementerian Perindustrian