in

Sebelum Pernikahan, Kamu Wajib Menyiapkan Hal-hal Ini Agar Dapat Berjalan Dengan Lancar

Pernikahan adalah hal yang di inginkan setiap orang. Setelah memiliki usia yang matang dan pekerjaan yang memadai apalagi yang akan dilakukan jika bukan menikah. Menikah memang tidak rumit, hnya yang membuat sedikit ribet adalah resepsinya. Apalagi jika anda menginginkan sebuah resepsi pernikahan yang besar.

Persiapan untuk menikah inilah yang tidak gampang, yang memakan waktu dan juga tenaga untuk mempersiapkan semuanya agar resepsi berjalan lancar dan hasilnya maksimal.. Beberapa orang pasti ada yang bingung karena banyaknya hal yang harus diurus, sampai terkadang ada yang tertinggal. Lalu, apa saja sih yang perlu disiapkan satu bulan sebelum menikah?

Tempat

Ini adalah yang pertama harus disiapkan. Kenapa? Kamu harus sudah dari jauh hari booking tempat untuk resepsi kamu. Karena kamu juga harus menyertakan tempat lokasi resepsi kamu di undangan pernikahan kamu. Sedangkan undangan pernikahan tidak mungkin disebarkan secara dadkan. Jadi yang paling pertama adalah siapkan tempat yang akan digunakan untuk resepsi pernikahan.

Undangan

Undangan pernikahan satu bulan sebelum menikah seharusnya sudah ready untuk disebarkan. Kenapa? Karena jika satu bulan sebelum pernikahn kita baru akan membuat undagan rasanya terlalu mepet. Karena yang pertama kita pasti memilih desain undangannya yang bahkan untuk beberapa orang tidak cukup satu hari untuk menentukan jenis undangannya. Kemudian, undangan juga perlu dicetak yang tidak mungkin hanya satu hari jadi. Belum lagi jika kamu ingin mengundang banyak orang. Kemudian kamu juga butuh waktu untuk menyebarkannya. Jika sudah dekat pernikahan takutnya tidak sempat lagi karena jika sudah dekat pernikahan akan lebih banyak lagi yang harus dipikirkan dan diurus.

Fitting busana

Pakaian yang akan digunakan saat hari pernikahan juga harus sudah dari jauh hari kamu persiapkan. Kamu harus sudah fitting busana kamu. Siapa tau saja ada yang kurang atau mungkin kekecilan atau kebesaran.

Dekorasi

Pernikahan kamu ingin diramaikan? Tidak mungkin tidak menggunakan dekorasi, kan? walaupun menyiapkan dekorasi bisa saat sudah dekat pernikahan, tapi alangkah baiknya jika dari jauh hari sudah disiapkan. Jika kamu menggunakan wedding organizer lebih bik dari jauh hari sudah disiapkan.

Make up

Saat pernikahan ingin tampil maksimal, ingin menjadi queen of the day, tentu yang disiapkan adalah make up. Yup, make over kamu untuk menjadi cantik sempurna pada hari bahagiamu. Apalagi jika kamu ingin di make up oleh tukang make up yang sudah professional sudah pasti jadwal nya padat. Sehingga kamu harus sudah hubungi dari jauh hari.

Baca Juga: Si Pembuka Hati Yang Tidak Bertanggung Jawab

Dokumentasi

Pernikahan mu ingin didokumentasikan? Sudah pasti iya. Momen yang terjadi sekali seumur hidup ini sudah pasti wajib untuk diabadikan. Maka kamu harus menyiapkan photographer mu dari jauh hari lebih baik supaya aman.

What do you think?

Written by virgo

Tengkleng HOHAH

Menlu Retno Antar Bantuan untuk Rohingya