Penyerang kunci Christian Pulisic dimasukkan dalam susunan pemain Amerika Serikat (AS) untuk pertandingan babak 16 besar Piala Dunia melawan Belanda, di Stadion Internasional Khalifa, Qatar, Sabtu (3/12/2022) pukul 22:00 WIB.
Tapi striker Josh Sargent, yang juga cedera dalam pertandingan penyisihan grup terakhir mereka saat menang atas Iran pada Selasa, absen karena belum pulih setelah cedera pergelangan kaki kanannya.
Pelatih Gregg Berhalter menggantikannya dengan Jesus Ferreira, sementara Walker Zimmerman menggantikan Cameron Carter-Vickers di lini pertahanan.
Sebelumnya, Pulisic ditarik keluar pada babak pertama melawan Iran dan diragukan tampil pada pertandingan hari ini karena cedera panggul. Namun, dia dinyatakan fit menjelang pertandingan malam ini.
Sementara itu, Belanda tetap dengan susunan pemain yang sama ketika mengalahkan Qatar dalam pertandingan grup terakhir mereka pada Selasa. Cody Gakpo dan Memphis Depay sebagai duo penyerang dan Maarten de Roon berperan penting di lini tengah bersama playmaker Frenkie de Jong.
Susunan Pemain Amerika dan Belanda di Babak 16 Besar:
AMERIKA SERIKAT: Matt Turner, Sergino Dest, Walker Zimmerman, Tyler Adams (capt.), Antonee Robinson, Yunus Musah, Weston McKennie, Christian Pulisic, Tim Ream, Tim Weah, Jesus Ferreira
BELANDA: Andries Noppert, Daley Blind, Nathan Ake, Virgil van Dijk (capt.), Jurrien Timber, Denzel Dumfries, Marten de Roon, Davy Klaassen, Frenkie de Jong, Cody Gakpo, Memphis Depay.(cna)