in

Sido Muncul Santuni 1.000 Dhuafa di Semarang

SEMARANG- Menyambut Ramadan, PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk, kembali memberikan santunan untuk 1.000 kaum dhuafa di Kabupaten Semarang, Jawa Tengah. Penyerahan santunan senilai 200 juta rupiah dilakukan oleh Direktur PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk, di Agrowisata Sido Muncul, Ungaran, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Rabu 14/6).

Secara simbolis, santunan diberikan kepada Bupati Semarang, Mundjirin, untuk diteruskan kepada perwakilan para penerima bantuan. “Bantuan yang kami berikan berupa bahan makanan pokok, seperti beras, minyak goreng, gula, mi instan, biskuit, dan produk produk Sido Muncul seperti susu Jahe, Kopi jahe, Rtd Red Berry, Tolak Linu Mint, dan Alang Sari Herbal,” kata Direktur Utama PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk, Irwan Hidayat.

Sebelumnya, pada 3 Juni 2017 yang lalu, Sido Muncul bersama dengan Jateng Pos juga melakukan kegiatan berbagi dengan para kaum dhuafa di Kota Semarang dengan memberikan bantuan 50 juta rupiah. Pihaknya berharap santunan kepada kaum dhuafa bermanfaat dan bisa membantu sebagian besar mereka. Setelah Semarang, Sido Muncul juga akan memberikan bantuan yang sama di Yogyakarta. “Santunan kepada anak yatim dan kaum dhuafa secara rutin telah dilakukan Sido Muncul sejak beberapa tahun lalu,” katanya. SM/E-3

What do you think?

Written by virgo

Dalam Hubungan Jangan Pernah Merahasiakan Sesuatu Karena Berbahaya Dalam Hubungan

3.826 Fasilitas Kesehatan Disiapkan di Jalur Mudik