in

Simu Liu tak tahu kapan akan perankan kembali “Shang-Chi”

twitternya

Jakarta (ANTARA) – Simu Liu, aktor yang memerankan tokoh Shang-Chi di Marvel Cinematic Universe (MCU) dalam “Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings”, menyebutkan dirinya tidak tahu apakah akan kembali memerankan tokoh pahlawan super asal Asia itu atau tidak.

Ia menyebutkan terus terang tentang kegembiraannya bisa memainkan karakter legendaris yang dikenalkan pada 1973 dalam bentuk komik meski demikian saat ini ia hanya berfokus untuk membuat film tersebut bisa ditonton oleh banyak penggemar MCU.

“Saya tidak punya apa- apa. Saya sama sekali tidak punya apa- apa. Saya pikir, saat ini fokusnya untuk mendorong agar orang-orang bisa menonton filmnya. Ketika nanti resmi dirilis di bioskop tanggal 3 September, orang- orang bisa menonton dan mereka mendapatkan aksi yang menakjubkan serta membawa kisah luar biasa dari film ini,” kata Simu menjawab pertanyaan apakah ia akan kembali memerankan Shang-Chi atau tidak seperti dilansir dari Screen Rant, Sabtu.

Film “Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings” akan debut pada 3 September 2021 secara global dan menjadi perkenalan pertama kepada penggemar Marvel dalam format layar lebar.

Baca juga: Simu Liu komentari film “Shang-Chi” disebut eksperimen Disney

Ia merupakan tokoh pahlawan super yang memiliki kemampuan kungfu dan bisa menguasai alat berupa 10 rings yang menjadi salah satu kelebihannya dalam menghadapi musuhnya.

Simu Liu pada awalnya merupakan penggemar berat MCU, ia bahkan pernah menggunakan kostum Spider-Man untuk perayaan ulang tahun seorang anak di 2014 dan mengunggahnya di akun Twitternya.

Pada 2018 kemudian, Presiden Marvel Studios Kevin Feige mengumumkan tentang peran Shang-Chi dan akhirnya itu membawa Simu untuk ikut dalam penjaringan pencarian bakat mengisi posisi tersebut.

Simu Liu berhasil mendapatkannya dan membintangi kisah pahlawan super Asia dari Marvel pertama yang dibuat dalam format film bersama bintang kenamaan lainnya seperti Tony Leung, Awkwafina, Michelle Yeoh, dan Florian Munteanu.

Selain sibuk mempromosikan “Shang-Chi”, kini Simu Liu juga tengah ikut dalam proses produksi film “Arthur The King” bersama dengan aktor Mark Wahlberg dan akan memulai proses syuting film bergenre romantis “One True Love” pada tahun depan.

Meski belum akan muncul pada film “Spider-Man: No Way Home”, akan ada kemungkinan Shang-Chi tampil kembali memenuhi lini waktu dari MCU.

Penerimaan masyarakat terhadap “Shang-Chi” akan berpengaruh pada kembalinya Simu Liu sebagai pahlawan super asal Asia itu entah dalam film solo atau pun muncul dengan pahlawan super lainnya dari Marvel.

Baca juga: Cerita Simu Liu hingga Awkwafina bergabung di “Shang-Chi”

Baca juga: Simu Liu perankan “Shang-Chi”, pahlawan Marvel Asia pertama

Penerjemah: Livia Kristianti
Editor: Suryanto
COPYRIGHT © ANTARA 2021

What do you think?

Written by Julliana Elora

(Round up) David Jacobs raih perunggu, Indonesia kantongi tiga medali

Mendikbudristek Dorong Kampus di Wilayah PPKM Level 1-3 Lakukan PTM