in

Tabung Gas Meledak, Warga dan Pasien Rumah Sakit Kaget

Jumat, 21 Juli 2017 11:58 WIB

 BIREUEN – Suara dentuman keras akibat ledakan tabung gas, mengakibatkan warga kawasan depan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Fauziah Bireuen kaget, dan berhamburan ke jalan, Kamis (20/7) sekira pukul 10.12 WIB.

Menurut informasi yang dihimpun di lokasi kejadian, dentuman ledakan tabung elpiji tiga kilogram itu terjadi di sebuah warung makan di Jalan T Hamzah Bendahara, tepatnya depan rumah sakit umum pemerintah setempat.

Suara ledakan itu sempat mengundang kerumunan warga yang melintas. Tidak ada korban jiwa dalam isiden itu. Sementara warga yang berada di lokasi kejadian dan di rumah sakit sempat berhamburan keluar ke jalan untuk menyelamat diri.

Menurut pemilik warung, Harlina, awalnya tabung tersebut dipasang oleh pemasok (agen) gas di warungnya. “Saat sedang dipasang, tabung gasnya bocor, lalu pemasang gas itu berusaha memasukan ke sebuah ember berisakan air, lalu meledak,” katanya.

Beruntung warga lain berusaha mengamankan tabung gas itu sehingga tak menimbulkan kebakaran. Sementara tiga unit armada mobil kebakaran dikerahkan mengantisipasi terjadi kebakaran. “Kalau sempat terjadi kebakaran, maka seluruh deretan warung depan rumah sakit Bireuen ludes, apa lagi warung tersebut berkontruksi kayu,” ujar beberapa warga setempat.

Pasca ledakan tabung gas itu, ruas jalan depan rumah sakit sempat terjadi kemacetan beberapa saat. Karena selain warga dan pelintas serta keluarga pasien yang berhamburan ke jalan, tiga unit armada pemadam kebakaran yang tiba di lokasi, juga memacetkan arus kendaraan di jalur padat tersebut. Setelah pemadam kebakaran meninggalkan lokasi kejadian, kemacetan pun kembali terurai.(c38)

What do you think?

Written by virgo

5 Mitos Tidur Yang Salah Kaprah Masih Dipercaya Orang Banyak

Lagi, Sumsel Torehkan Penghargaan