in

Terdengar Adzan di Tengah Malam, Wargapun Panik, Ternyata Begini Cerita Sebenarnya

Sumber Foto : jalantauhid.blogspot.com

Sudah kita ketahui bahwa setiap orang Adzan pasti di waktu akan melakukan shalat wajib. Melihat eksistensi Adzan sendiri adalah sebagai pengingat bagi orang yang lupa, maka Adzan harus di lakukan menjelang waktu shalat akan tiba.

Namun bagaimana jika Adzan tersebut terjadi di tengah malam? Munkin kita langsung akan mengatakan bahwa orang tersebut gila, tak waras atau segala macam perkataan buruk yang lainnya. Namun jika melihat kisah ini, boro-boro kamu akan mengatakan orang ini gila, malah kamu akan malu setelah mendengar alasan kenapa bapak ini adzan di tengah malam.

Ya, dilansir dari jalantauhid.blogspot.com (2016/07) ada kejadian yang sempat bikin geger warga di sebuah kampung. Disaat orang-orang sedang asiknya tidur di tengah malam, tiba-tiba ada Adzan yang terdengar di sebuah masjid. Mendengar ada Adzan yang tidak Lazim, wargapun berbondong-bondong mendatangi asal suara tersebut.

Setelah warga berkumpul disana, ternyata orang yang Adzan di tengah malam itu adalah seorang bapak-bapak yang sudah berumur 70 tahun. Bapak ini di panggil Mbah Sadi oleh warga yang tinggal di desa tersebut. Bapak ini memang sering melakukan Adzan di waktu akan melakukan shalat berjamaah. Namun kenapa bapak Adzan di tengah malam?

Tak lama setelah bapak ini selesai melakukan Adzan, pertanyaan dari warga pun menghampiri dirinya.

“Mbah tahu gak, jam berapa sekarang..??” Tanya Pak RT.

“Adzan apa jam segini, Mbah..??” “Jangan-jangan Mbah sudah ikut aliran sesat,” Timpal warga yang lain.

“Sekarang banyak betul aliran macam-macam. Ah, dasar Mbah Sadi sudah gila”.

“Kalau nggak gila, mana mungkin adzan jam segini..??”“

Setelah mendengar banyak pertanyaan yang menghampiri Mbah Sadi, dengan tenang ia kemudian menjawab,

“Kalian ini tadi, waktu saya Adzan Isya, tidak seorang pun yang datang ke masjid. Sekarang saya adzan di tengah malam, kalian malah berbondong-bondong datang. Satu kampung lagi. Kalau begitu, siapa yang gila?”

Mendengar jawaban Mbah Sadi, Satu-persatu warga berhamburan pulang. Termasuk Pak RT yang kemudian menjauh perlahan-lahan, tak berani melihat wajah Mbah Sadi.

Pesan Moral : Jangan terlalu mudah mengambil kesimpulan ketika melihat seseorang melakukan hal yang tidak biasanya. Sebelum kita mengatakan orang tersebut dengan perkataan yang buruk, alangkah baiknya kita bertanya dulu. semoga kisah diatas menjadi pelajaran untuk kita semua.

Referensi : http://jalantauhid.blogspot.co…

kamu juga bisa menulis karyamu di vebma,dibaca jutaan pengunjung,dan bisa menghasilkan juta rupiah setiap bulannya,

What do you think?

Written by virgo

2019, Seluruh Rumah Sakit di Jabar Harus Terakreditasi

288 Peneliti Ikuti Konferensi Sains dan Teknologi