Sepekan jelang Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 digelar, Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) beserta Ibu Iriana Joko Widodo bertolak menuju Provinsi Bali guna meninjau sejumlah kesiapan pertemuan pemimpin negara-negara G20. Dengan menggunakan pesawat kepresidenan Indonesia-1, Presiden dan rombongan lepas landas dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta, pada Senin (07/11/2022), sekitar pukul 18.00 WIB.
Setibanya di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Kabupaten Badung, Presiden dan Ibu Iriana disambut seperti penyambutan resmi pemimpin negara G20. Turun di tangga pesawat, Presiden disambut pasukan jajar kehormatan dan tarian Bali di area tarmak.
Tampak menyambut Presiden Jokowi dan Ibu Iriana yaitu Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Koordinator Asistensi G20 Wishnutama Kusubandio, Kepala Protokol Negara Andi Rachmianto, dan Gubernur Bali I Wayan Koster.
Setelahnya, Presiden Jokowi juga sempat meninjau ruang VIP Bandara yang akan menjadi tempat singgah para pemimpin G20 saat tiba di Bali nanti. Presiden kemudian menuju hotel tempatnya bermalam untuk melanjutkan agenda kunjungan kerja esok hari.
Hari ini (08/11/2022), Kepala Negara dijadwalkan untuk meninjau kesiapan sejumlah tempat dan fasilitas penyelenggaraan KTT G20 di Bali.
Menteri Sekretaris Negara Pratikno turut mendampingi Presiden dan Ibu Iriana dalam penerbangan menuju Provinsi Bali. (BPMI SETPRES/AIT)