Jakarta (ANTARA) – Trae Young mencetak 42 poin, hasil 15 dari 25 tembakan, delapan rebound dan sembilan assist saat Atlanta Hawks menaklukkan tim tamu Chicago Bulls dengan skor 120-108 dalam pertandingan NBA, Jumat malam waktu setempat (Sabtu WIB).
Clint Capela menyumbang 22 poin dan 10 rebound, dan pemain cadangan Danilo Gallinari menambah 20 poin bagi Atlanta, yang meraih kemenangan kelima mereka dalam enam pertandingan terakhir.
Seperti dilaporkan Reuters, Zach LaVine mencetak poin tertinggi selama kariernya dengan 50 poin bagi Bulls, namun Chicago harus menelan kekalahan untuk pertama kalinya dalam empat pertandingan terakhir.
Atlanta mengungguli Bulls 67-42 selama paruh kedua untuk mengamankan kembali keunggulan mereka.
Baca juga: Knicks petik kemenangan 133-129 atas Grizzlies
Baca juga: Kawhi Leonard cetak 31 poin saat Clippers hempaskan Rockets
Hawks merebut keunggulan 86-84 pada akhir kuarter ketiga. Atlanta mengungguli perolehan angka Chicago 33-18 dalam kerangka untuk menghapus ketinggalan dua digit pada babak pertama.
Sebuah layup tajam yang dilakukan LaVine memberi Bulls keunggulan 13 poin saat tersisa waktu 11:30 pada kuarter ketiga. Hawks merespon dengan menutup kuarter tersebut dengan perolehan angka 31-16 untuk merebut keunggulan menuju 12 menit terakhir.
LaVine mencetak 39 poin pada babak pertama, yang menyamai pencetakan angka terbaik sejak Jamal Crawford yang mencetak 39 poin pada babak kedua bagi Phoenix Suns pada 9 April 2019.
Pemain terakhir yang mencetak lebih dari 39 poin pada satu babak adalah pemain Suns, Devin Booker, yang mencetak 51 poin pada babak kedua pertandingan melawan Boston Celtics pada 24 Maret 2017.
Baca juga: Triple-double Nikola Jokic bantu Nuggets ungguli Spurs
Baca juga: Jayson Tatum pimpin Celtics taklukkan Timberwolves lewat OT
Baca juga: Semakin fit, Pacers tundukkan Magic 111-106
Pewarta: Irwan Suhirwandi
Editor: Rr. Cornea Khairany
COPYRIGHT © ANTARA 2021