in

Usai Apel, HM Harris Kunjungan ke Kampar

Administrator | Senin,03 Juli 2017 – 12:36:52 WIB

Dibaca: 249 kali 

PELALAWAN – Libur panjang Hari Raya Idul Fitri 1438 H dari 25 Juni – 2 Juli 2017 Bupati Pelalawan, HM Harris menginstruksikan kepada peserta apel dihadiri oleh Wakil Bupati, Sekda, Kepala OPD, Pejabat Eselon III dan IV serta ASN dan PTT dilingkungan Pemkab Pelalawan dilakukan pemotongan seratus persen bila tidak hadir dihari pertama masuk kantor, Senin (3/7) pada apel pagi di halaman Kantor Bupati Pelalawan.

“ASN diharapkan absensi kehadiran tidak ada rekayasa sesuai dengan amanat dari Kemenpan RI tidak adanya penambahan libur usai hari raya idul fitri 1438 H, kita akan melakukan pemotongan TPP (Tunjangan Penambahan Penghasilan ) seratus persen bila tidak hadir dihari pertama masuk kantor,” tegasnya.

Diingatkan Bupati, kepada ASN Pelalawan untuk melaksanakan tupoksi sesuai tanggung jawab yang diberikan bisa mengejar target kerja yang sudah tertuang dalam RPJMD Kabupaten Pelalawan, serta menyelesaikan tanggung jawab tunggakan atas temuan dari BPK (Badan Pemeriksa Keuangan ) untuk segera diselesaikan.

Disamping itu  permasalahan Cyber Pungli dan berita hoax dapat perhatian khusus dari HM.Harris yang bakal maju pada Pilkada Serentak (PilGubri) 2018, dalam hal ini Harris mewanti wanti dan mengingatkan kepada ASN jangan terlibat dalam praktek pungli serta hindari pemberitaan hoax yang akan memecah belah persatuan dan kesatuan serta informasikan kepada masyarakat pemberitaan yang positif karena pemerintah daerah adalah corong informasi.

Usai kegiatan, Bupati Pelalawan lanjutkan Halal Bihalal Bersama ASN dilingkungan Pemkab Pelalawan untuk saling bersilahturahmi. Seperti biasa Bupati Pelalawan lakukan sidak namun kali ini tidak ada sidak, karena agenda ziarah adat Desa Tanjung Alai diKabupaten Kampar menyambung silahturahmi politik jelang Pilkada Serentak (Pilgubri) 2018, yang dirilis dalam agenda protokoler.(Fadhly)


What do you think?

Written by virgo

Sebanyak 1.885 Kecelakaan Hingga H+6 Lebaran

DPW IWO Riau Segera Dilantik