in

Warga Alur Buluh Ditemukan Tewas di Bineh Krueng

Rabu, 22 November 2017 15:13 WIB

KUTACANE – Ikbal (18) petani, warga Desa Alur Buluh Kecamatan Bukit Tusam, Agara, ditemukan tewas di bineh krueng (tepi sungai) Alas Desa Salim Pipit, Kecamatan Babul Rahmah, Senin (20/11) sekitar pukul 17.30 WIB. 

Koordinator Pos Basarnas Kutacane, Risky Hidayat, kepada wartawan, mengatakan, Ikbal, ditemukan tewas di tepi Sungai Kali Alas Salim Pipit, Kecamatan Babul Rahmah.

Kronologisnya, pada Senin (20/11) pukul 17.30 WIB, Penghulu Kute Salim Pipit, Sabiran yang mempunyai hobi memancing ikan di Sungai Kali Alas, hendak memancing di lokasi tempat pemancingan di daerah itu. Tiba-tiba dia melihat ada jasad tak bernyawa dengan kondisi tanpa busana telentang di tepi sungai.

Dugaan kuat jasad itu sempat hanyut diseret Sungai Alas. Mendapati jasad tak bernyawa itu, Sabiran dengan spontan memanggil masyarakat yang melintas di aliran Kali Alas.

Semula mereka yang ditanyakan, semuanya tak mengenal jasad tersebut. Sabiran lalu melaporkan temuan itu kepada masyarakat Desa Salim Pipit. Tak lama kemudian, Anto (50) Warga Desa Alur Buluh yang mendengar kabar tentang penemuan mayat laki laki di pinggiran Sungai Kali Alas Desa Salim Pipit, langsung datang ke lokasi untuk melihat mayat tersebut dan dia memastikan bahwa mayat tersebut adalah anak kandungnya yang menghilang sejak pukul 17.00 WIB, dan menceritakan bahwa anak kandungnya semasa hidupnya menderita penyakit epilepsi (ayan) dan kemungkinan pada saat mandi di sungai Kali Alas penyakit epilepsinya kambuh sehingga diseret Sungai Alas sampai ke Salim Pipit yang mencapai belasan kilometer.

Jasad korban pada saat itu langsung dibawa menggunakan mobil ambulans di Desa Alur Buluh,  Bukit Tusam.

Sementara Itu, Kapolres Aceh Tenggara, AKBP Gugun Hardi Gunawan SIK MSi didampingi Kasat Reskrim, Iptu Dimmas, membenarkan, Ikbal meninggal akibat diseret arus Sungai Alas dan korban telah divisum, tetapi tidak ada tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban. “Tetapi, secara pasti dari mana awal hanyutnya korban tidak ada saksi yang melihat,” ujar Iptu Dimmas.(as)

What do you think?

Written by Julliana Elora

Tidak Ada Pungutan Lain, Presiden Jokowi: Semua WNI di Malaysia Harus Punya Paspor

Polisi Tangkap Empat Maling