in

Warga Kota Padang Serbu 1.600 Porsi Makanan Khas di Festival Multi Etnis

PADEK.JAWAPOS.COM–Di tengah hingar-bingar dan lalulalang ribuan orang di kawasan GOR H Agus Salim Kota Padang, arena Festival Multi Etnis di depan kolam renang Teratai, dipadati warga kota, Minggu pagi (29/10/2023). Iven akulturasi yang kali ini menyasar kuliner tersebut, ditaja oleh Ketua Fraksi Gerindra DPRD Sumbar, Hidayat SS MH.

“Di Sumatera Barat terdapat 11 suku bangsa yang melakukan aktivitas sosial, ekonomi, budaya dan politik. Percampuran keberagaman ini menciptakan kehidupan dan peradaban unik yang saling melengkapi,” ujar Hidayat kepada wartawan, usai membuka festival.

Diawali senam pagi massal, dan dihibur pemusik jalanan KPJ Sakato Sumbar, arena festival jajanan khas berbagai etnis dinikmati warga.

Gratis. Cukup ambil kupon di booth panitia dengan melihatkan akun medsos @hidayatssmh. Saking antusiasnya, ibu-ibu saling berebutan untuk mendapatkan kupon. Panitia kewalahan, sampai terdesak ke pagar di belakang tenda panitia.

Minggu lalu juga di GOR Agus Salim sukses dibentang Festival Multi Etnis jilid khusus pertunjukan kesenian kebudayaan. Jadi ini bukan sekali dua kali Hidayat menggelar kegiatan yang menampilkan keberagaman etnis di Ranah Minang.

Nah, Festival Multi Etnis jilid kuliner ini menyediakan lebih kurang 1.600 porsi makanan. Ada 16 booth, masing-masing 100 porsi makanan.

Sebut saja soto padang, lontong medan, nasi liweut & rujak serut khas Jawa Barat, pempek palembang, roti cane khas India, pucuk ubi tumbuk, dan beberapa di antaranya jarang dijumpai.

Hadir saat pembukaan hingga acara berakhir jelang tengah hari itu Kadispar Sumbar Luhur Budianda, dan para kabid terkait. (hsn)

What do you think?

Written by Julliana Elora

Pejabat dan ASN Pemko Padang Donor Darah di Hari Sumpah Pemuda ke-95

Anak Muda Relawan AMEH Solok Deklarasi Dukung Erick Hariyona maju DPR dari PPP