in

Wasekjen Demokrat Imelda Sari Melayat ke Rumah Duka Alm Letjen TNI (Purn) Doni Monardo

PADEK.CO–Wakil Sekjen DPP Partai Demokrat Imelda Sari melepas kenangan terakhir bersama mantan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letnan Jendral (Purn) Doni Monardo yang meninggal hari Minggu (3/12/2023) pukul 17.35. Imelda Sari mendatangi rumah duka yang berada di Kompleks Bukit Golf, BSD Tangerang.

Imelda sangat terkejut dan shock mendengar kabar duka meninggalnya Letjen Doni Monardo yang sudah dianggap seperti abang senior baginya.

“Beliau sosok yang sangat baik ke semua kalangan. Saya mengenal beliau pertama kali saat beliau masih di Kopassus. Sebagai TNI beliau prajurit yang profesional. Lalu di masa pemerintahan Bapak SBY, beliau menjadi Danpaspamres dan menjalankan gagasan ibu Ani Yudoyono saat itu yakni “Gerakan Satu Juta Pohon”, di mana beberapa bandara yang baru diresmikan saat itu berhasil menjadi teduh ditanami pohon-pohon seperti Bandara Soetta, BIM, Bandara Hasanuddin, Bandara Lombok, Bandara Kualanamu dan Bandara Yogjakarta,” tutur Imelda yang saat masa kepresidenan SBY menjadi Asisten Staf Khusus Presiden Bidang Informasi dan PR.

Diceritakan Imelda, Alm Doni merupakan pahlawan covid-19, di mana saat pandemi beiau menjadi komandan satgas covid-19.

“Banyak hal yang bisa diteladani dari sosok abang Doni Monardo sebagai pemimpin yang tegas, telaten dan gigih,” tutur Imelda Sari, Waketum Alumni Unand kepada media tribun sumbar yang saat itu ikut hadir di lokasi rumah duka.

Sementara itu, Ogi Rulino, adik kandungnya mengatakan Doni Monardo akan disemayamkan di Markas Komando (Mako) Kopassus, Cijantung, Jakarta Timur dan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta, pada Senin (4/12/2023) pagi ini. (*)

What do you think?

Written by Julliana Elora

BPN Sumbar Serahkan 212 Sertipikat Tanah Program PTSL, 2024 Fokus E-Sertifikat

TV Show Shopee 12.12 Birthday Sale hadirkan sederet bintang idola