in

WH Angkut Enam Siswa Yang Asik Karaokean

Jumat, 10 Februari 2017 15:43 WIB

LANGSA – Petugas Dinas Syariat Islam (DSI) dan Polisi Wilayatul Hisbah (WH) Langsa, Kamis (9/2) siang, menggerebek Karaoke Makyah di Jalan Ahmad Yani, dan mengamankan 6 siswa setingkat SMA berseragam sekolah sedang asik berkaraoke ria.

Kepala DSI Langsa, Drs H Ibrahim Latif MM, kemarin sore mengatakan, enam siswa berseragam sekolah yang berkaraoke di Karaoke Makyah ini diamankan ke kantor Dinas Syariat Islam kota Langsa untuk dilakukan pembinaan. “Awalnya kita mendapat laporan masyarakat, bahwa di Cafe ‘Makyah’ persisnya di depan kantor Area PLN sering dijadikan tempat karaokean anak-anak masih pelajar, sehingga siang pukul 11.00 WIb kita gerebek,” ujarnya.

Saat digerebek, enam siswa masih berseragam sekolah itu sedang asik berkaraoke. Bahkan mereka bercampur baur dengan sejumlah anak muda lainnya yang saat itu berhasil kabur.

Saat itu juga mereka dinaikkan ke mobil patroli WH dibawa ke kantor Dinas Syariat Islam untuk  diproses dan dilakukan proses pembinaan, dan juga memanggil pihak sekolah, dan pihak keluarga mereka masing-masing. 

Setelah membuat surat pernyataan di kertas bermaterai ditanda tangani dan diketahui pihak keluarga, para remaja itu kembali dibenarkan pulang. “Pihak Cafe penyedia Karaoke Makyah kita beri peringatan keras. Kalau mereka menerima lagi pelanggan pelajar, maka izin usahanya akan dicabut,” imbuh Ibrahim Latif.(zb)

What do you think?

Written by virgo

5 Pasangan Artis Yang Suka Pamer Kemesraan Setelah Jadi Pengantin Baru

4 Putri Arab Saudi Paling Cantik Bak Bidadari di Surga