Temuan mengejutkan datang dari seorang peneliti dari Universitas Negeri Virginia, dimana lampu LED yang biasa digunakan untuk menerangi ruangan rumah mampu merubah rasa susu. Kok bisa? Cahaya yang dihasilkan dari lampu LED mampu membuat rasa susu semakin lezat dan nikmat.
Biasanya susu segar yang dihasilkan dari peternakan sapi rasanya manis, namun setelah susu segar dimasukkan ke atalasetoko dengan pencahayaan lampu LED justru akan berubah menjadi lebih segar. Rasa “apak” yang ditimbulkan dari susu segar akan hilang.
“Penurunan tingkat konsumsi susu dari beberapa dekade karena akibat ulah para penjual susu yang melakukan pencahayaan yang salah. Akibatnya rasa susu menjadi tidak segar dan nikmat, karena nutrisi dalam susu rusak bila terkena lampu neon,” kata Susan Duncan, seorang profesor ilmu dan teknologi pangan di Universitas Negeri Virginia Fakultas Pertanian dan Ilmu Pengetahuan, dilansir dari sciencedaily.com baru-baru ini.
Menurut Duncan, susu yang disimpan pada plastik transparan selama dua jam akan merusak cita rasa susu. Sehingga untuk menjaga rasa susu ini tetap nikmat harus disimpan pada plastis tidak transparan. Keberadaan plastik ini dapat melindungi riboflavin dan nutrisi lainnya dari paparan sinar, sehingga rasa segar, manis dan kaya rasa pada susu tetap terjaga.
Dari hasil tes yang dilakukan Duncan di Laboratorium Evaluasi Sensorik Universitas Negeri Virginia, menunjukkan sinar lampu LED mampu menjaga nutrisi dan kelezatan susu. Sementara susu yang disinari menggunakan lampu neon nutrisinya rusak. Alhasil banyak konsumen yang memilih susu yang disinari dengan lampu LED.
kamu juga bisa menulis karyamu di vebma,dibaca jutaan pengunjung,dan bisa menghasilkan juta rupiah setiap bulannya,