in

Selamat HUT Ke – 53 Pak Gubsu…

TumpengWakil Gubsu Nurhajizah Mensuapi Nasi Upah upah HUT ke – 53 kepada Gubernur Sumatera Utara  Tengku Erry Nuradi di kediamannya di Jalan Teuku Daud Medan, Jumat [30/6] ( beritasore/suef )

*Wagubsu : Senantiasa Diberi Kesehatan Dan Kesuksesan Dalam Memimpin Sumut

MEDAN ( Berita ) : Usai shalat Subuh, Jumat (30/06), Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) Tengku Erry Nuradi dikejutkan dengan kehadiran puluhan tamu di kediamannya di Jalan Teuku Daud Medan.

Tamu istimewa tersebut adalah Wakil Gubsu Nurhajizah Marpaung, Sekda Hasban Ritonga, staf ahli dan hampir seluruh kepala dinas di lingkungan Pemerintah Provinsi Sumatera Utara, ada juga ulama dan tokoh masyarakat.

Kedatangan tamu istimewa di pagi buta tersebut, rona haru dan bahagia tanpak jelas di wajah Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) Tengku Erry Nuradi. Pasalnya, tamu datang untuk mengucapkan selamat dan berdoa di hari ulang tahun Tengku Erry.

Sambil tersenyum dan dengan sorot matanya berkaca-kaca Erry Nuradi menyambut ucapan selamat ulang tahun untuk dirinya dari para tetamu yang hadir saat itu. Ucapan ini mengalir dari bibir Wakil Gubernur Sumut Nurhajizah Marpaung, Sekda Provsu Hasban Ritonga, dan tokoh agama diantaranya Buya KH Amiruddin MS, Dr Maratua Simanjuntak dan juga para asisten, staf ahli dan hampir seluruh pimpinan SKPD Provsu.

Dalam kesempatan itu Wakil Gubsu Nurhajizah Marpaung atas nama pribadi dan keluarga besar Pemprovsu menyampaikan doa dan harapan agar Gubsu Tengku Erry senantiasa diberi kesehatan dan kesuksesan dalam memimpin Sumut ke depan. Mereka juga mengupah-upah Tengku Erry dan tidak ketinggalan sang istri Evi Diana bersama  Wakil Gubsu Nurhajizah mensuapi Tengku Erry

“Kami seluruhnya datang kemari mengucapkan panjang umur, senantiasa diberi kesuksesan dapat memimpin kami dan memberi petunjuk dan arahan agar kami dapat senantiasa melaksanakan tupoksi kami dengan baik benar,” sebut Nurhajizah.

Hal senada juga disampaikan Sekda Hasban Ritonga. Hasban menyampaikan ucapan selamat dan sukses kepada Gubsu Erry yang pada 30 Juni 2017 ini berusia 53 tahun. Dalam kesempatan tersebut Hasban mengaku bahwa dirinya bersama pimpinan SKPD dijajaran Pemprovsu komit mendukung dan mensukseskan program kerja dibawah kepemimpinan Gubsu Erry Nuradi.

“Selamat ulang tahun, Barakallah Fii Umrik. Kami tahu kita sekarang dalam perjuangan dan kami nyatakan bahwa perjuangan untuk kepentingan Sumut Bapak tidaklah sendiri. Kami ikut dalam perahu yang sama untuk kepentingan Sumut ke depan,” ujar Hasban.

Doa dan harapan juga disampaikan Buya KH Amiruddin. Sebagai Gubsu, KH Amiruddin menilai bahwa Erry Nuradi telah melaksanakan sesuai apa yang diperintahkan Alquran. Sebagai pemimpin lanjutnya Erry Nuradi senantiasa menunjukan sikap optimis, bertutur kata sopan santun dan bekerja sebaik-baiknya sebagaimana yang diamanahkan masyarakat meskipun masih terdapat hal yang perlu diperbaiki lebih baik lagi.

“Oleh karena itulah saat kami diberitahu soal kegiatan pagi ini kami bergegas untuk bisa hadir disini. Mendoakan bapak Gubernur selain sehat juga memiliki sahabat tidak hanya saat menjabat tapi juga setia sebagai sesama umat,” ujarnya.

Sementara itu Gubsu Erry mengaku bahagia terhadap besarnya perhatian masyarakat Sumut termasuk keluarga besar Pemprovsu. Bahkan menurut Gubsu sejak selesai sholat Subuh dirinya sudah disibukan dengan kegiatan membalas setiap ucapan selamat ulang tahun dari masyarakat baik yang disampaikan melalui media sosial maupun pesan singkat langsung ke HP miliknya.

“Sejak selesai subuh tadi saya bamyak menerima ucapan selamat dari masyarakat. Dan pagi ini ada Ibu Wagub, Pak Sekda, orangtua kita Buya Amiruddin, Ketua FKUB Dr Maratua Simanjuntak, asisten, staf ahli dan pimpinan SKPD memberi kejutan dan memberikan doa atas milad saya. Saya ucapkan terimakasih atas itu semuanya,” ujar Erry didampingi istrinya Evi Diana br Sitorus serta ketiga anaknya.

Seiring bertambahnya umur, lanjut Erry bahwa hakikatnya semakin berkurang umur seseorang. Oleh karenanya Erry kembali mengingatkan sekaligus mengajak untuk berlomba-lomba dalam hal kebaikan.

“Semestinya kalau umur kita bertambah kita semakin sedih karena kita semakin dekat dengan waktu yang dijanjikan Allah. Oleh karenanya kita seharus semakin bijaksana dan berguna bagi orang banyak.

Marilah kita yang masih diberi kesempatan hidup ini untuk berlomba-lomba dalam hal kebaikan. Mari hilangkan perasaan buruk sangka apalagi menfitnah. Karena hidup di dunia ini tidak ada yang kekal,”ucap Erry.

Dalam kesempatan itu Tengku Erry juga meminta agar ASN Pemprovsu khususnya pimpinan SKPD untuk melaksanakan amanah sebaik-baiknya untuk kepentingan masyarakat. Selain itu Erry berharap hubungan yang selama ini terjalin antara dirinya dengan ASN Pemprovsu tidak hanya sebatas hubungan antara atasan dan bawahan, namun jauh dari pada itu adalah hubungan kekeluargaan dan hubungan emosional.

“Kalau hubungan kita hanya sebatas hubungan  atasan dan bawahan maka tidak panjang. Bukan hubungan karena ada jabatan. Tapi bagaimana kita bisa seutuhnya sebagai hamba tuhan yang selama ini mengedepankan silaturahmi kita bisa melayani masyarakat,’’ harap Erry.

Selain ucapan selamat ulang tahun, penipuan lilin ulang tahun, Gubsu beserta keluarga juga diupah-upah oleh tamu kehormatan yakni Wakil Gubsu dan juga Sekda Provsu disaksikan para pimpinan SKPD.

Ketua PKK Evi Diana, Wakil Gubsu dan Sekda menyuapi Tengku Erry dengan nasi upah-upah. Upah-upah ini diharapkan dapat memberikan semangat kepada Gubsu dan keluarga dalam mengemban amanah rakyat memimpin Sumut sekaljgus sebagai ucapan rasa syukur kepada Allah SWT agar Gubsu Tengku Erry Nuradi dan keluarga tetap dalam lindunganNya.(suef)

What do you think?

Written by virgo

Didampingi Ibu Negara, Presiden Jokowi Terima Obama

Sindikat Ranmor Diamankan Polsek Medan Baru