1. Pulau Marshall.
Pulai ini terletak di lautan pasifik antara Hawaii dan juga Filipina.
Dilansir dari laman The Washington Post, pulau ini dikatakan berbahaya
karena adanya radiasi nuklir pada pulau yang disebabkan oleh percobaan
senjata nuklir di antara tahun 1948 dan 1958. Tempat ini sangat tidak
cocok untuk ditinggali oleh manusia, hewan, dan bahkan tumbuhan.
Dinyatakan pada tahun 2027 nanti pulau ini baru akan aman untuk
dikunjungi.
2. Pulau Ular
Merupakan salah satu pulau yang terletak di
Indonesia, tepatnya di desa Pai pada bagian timur Bima, Nusa Tenggara
Barat. Dikatakan berbahaya karena pada pulau ini dihuni oleh banyak ular
laut seperti yang dilansir dari laman triptrus.com.
Ular laut merupakan tipe yang tidak
agresif, di pulau tersebut kita dapat bermain dengan ular dan penduduk
setempat juga tidak merasa takut sedikitpun dengan ular-ular yang ada di
sana. Namun ular laut tetaplah berbahaya dan memiliki bisa yang dapat
membunuh seketika jika terkena gigitannya
3. Pulau Reunion
Terletak di Samudera Hindia, pulau ini sangatlah indah untuk dijadikan
tempat wisata. Namun, dilansir dari laman listamaze.com, segala
aktivitas seperti berenang, menyelam dan berseluncur semuanya dilarang
oleh pemerintah. Hal tersebut dikarenakan pulau tersebut merupakan
surganya para hiu, banyak sekali kasus penyerangan oleh hiu di pulau
tersebut.
4. Pulau Snake Brazil.
Pulau yang terletak di Brazil dekat pantai Sao Paulo ini tergolong
berbahaya dikarenakan terdapat sekitar 4000 jenis ular berbisa dan
terdapat juga ular jenis Golden Viper yang memiliki bisa paling
mematikan didunia. Dilansir dari laman atlasobscura.com, ada seorang
nelayan yang mengembara ke pulau dengan tanpa sengaja. Tidak lama
kemudian ia digigit oleh ular. Dia berhasil kembali ke kapalnya, namun
ia tetap harus meregang nyawa akibat racun yang sangat mematikan dari
ular yang menggigitnya.
kamu juga bisa menulis karyamu di vebma,dibaca jutaan pengunjung,dan bisa menghasilkan juta rupiah setiap bulannya,