in

Apple dan Amazon kumpulkan dana untuk korban Badai Harvey

Jakarta (ANTARA News) – Apple dan Amazon membantu Palang Merah Amerika Serikat mengumpulkan dana bagi korban Badai Harvey yang menyerang Texas kemarin.

Apple, seperti diberitakan laman The Verge, membuka donasi mulai dari 5 dolar hingga 200 dolar dan menyatakan 100 persen dana akan diberikan pada Palang Merah.
Sementara Amazon dan Whole Foods akan menyumbang secara tunai ke Palang Merah Amerika untuk korban badai harvey melalui Amazon.
Badai Harvey menerjang negara bagian Texas akhir pekan kemarin dan merupakan yang terkuat yang pernah melanda wilayah AS sejak 2004.

Penerjemah: Natisha Andarningtyas

Editor: Monalisa

COPYRIGHT © ANTARA 2017

What do you think?

Written by virgo

SEA Games 2017 – Malaysia tembus 111 medali emas

Anak Programmer yang Baru Lahir