PATI, ZonaSatu– Aksi yang dilakukan oleh Badan Permusyawaratan Desa (BPD) se-Kabupaten Pati beberapa waktu lalu yang menuntut agar tunjangan BPD bisa dinaikkan nampaknya belum menunjukkan titik terang. Hal itu terbukti, melalui pertemuan bersama perwakilan BPD, dan PPDI yang difasilitasi Ketua Paguyuban Solidaritas Kepala Desa dan Perangkat Desa Kabupaten Pati (Pasopati), membahas soal rencana pembentukan pengawalan proses tuntutan yang disampaikan oleh BPD
“Iya sore ini kami memfasilitasi para teman-teman BPD dan PPDI dalam agenda membahas pengawalan tuntutan anggaran kenaikan tunjangan BPD se Kabupaten Pati,”Ungkap Ketua Pasopati Kabupaten Pati Pandoyo saat diwawancarai awak media, selepas menghadiri acara tersebut Kamis (7/7/2022)
Dirinya mengaku, Sebagai Ketua Pasopati, akan mendukung penuh upaya-upaya yang dilakukan BPD se-Kabupaten Pati untuk memperjuangkan haknya. “Kami akan mendukung penuh teman-teman BPD, dan bukan hanya secara sektoral tetapi juga secara keseluruhan dengan menggabungkan seluruh elemen masyarakat,”jelasnya Dukungan Pasopati kepada rekan-rekan BPD ini ditujukan untuk kualitas serta peningkatan kinerja para BPD di masa mendatang, supaya pelayanan di Desa semakin maju.
Post Views: 19