Tokyo (ANTARA News) – Sekelompok penggemar berat SMAP, salah satu grup pop paling populer dan bertahan lama di Jepang, telah mengumpulkan 373.515 tanda tangan di Jepang dan luar negeri untuk petisi agar para anggota SMAP memikirkan ulang soal keputusan bubar akhir tahun ini.
Kelompok penggemar yang disebut “5 SMILE” itu memberikan kumpulan tanda tangan itu pada agensi yang menaungi SMAP, Johnny & Associates Inc, di Tokyo, Minggu waktu setempat.
Saat menerima petisi itu, agensi bakat tersebut mengeluarkan dokumen berisi pernyataan mereka “akan memberikan keinginan kalian pada para anggota” grup yang dibentuk pada 1988 itu.
Dalam dokumen itu, agensi yang mengumumkan pada Agustus silam bahwa SMAP akan bubar pada 31 Desember, juga mengatakan bahwa sebelum pengumuman mereka telah berusaha agar para anggota mengubah pikiran, dengan menyodorkan “arah baru untuk aktivitas SMAP di masa depan agar mereka bisa tetap bersatu.”
“Namun kami gagal menggoyahkan keyakinan mereka dan membuat keputusan berat untuk menerima kenyataan bahwa mempertahankan SMAP adalah hal sulit,” katanya seperti dilansir Kyodo.
Editor: B Kunto Wibisono
COPYRIGHT © ANTARA 2016
Terkait