Jakarta (ANTARA) – Musisi asal Indonesia, Dikta, membagikan tipsnya dan caranya untuk anda yang ingin mencari pasangan lewat aplikasi kencan online.
Pria yang memiliki nama asli Pradikta Wicaksono itu memberikan dua tips yang bisa diterapkan baik oleh wanita maupun pria agar bisa membangun koneksi pertama kali di ruang digital itu.
Kiat pertama yang Dikta bagikan adalah pastikan anda memiliki passion yang bisa tergambar di bio atau profil aplikasi kencanmu.
Bagikan minat dan juga hal- hal yang menarik perhatianmu, sehingga ketika ada pengguna lain yang memiliki minat serta hal serupa ia dapat dengan mudah terhubung.
“Gue ingin match dengan seseorang yang punya minat yang sama, bisa diajak nongkrong, tapi juga mau keluar dari zona nyaman untuk menjajal hal-hal yang berbeda dan baru,” ujar Dikta dalam keterangan tertulisnya, Rabu.
Baca juga: Cerita Dikta “Yovie & Nuno” soal hobi “freediving”
Untuk bisa menunjukan minat maupun passion yang anda sukai, anda juga harus rajin- rajin memaksimalkan fitur- fitur yang tersedia di aplikasi.
Misalnya seperti di layanan Tinder, pengguna bisa menemukan pengguna lainnya dengan minat serupa lewat fitur “Explore”.
Tips kedua dari Dikta agar bisa membangun koneksi di aplikasi kencan adalah tampilkan foto sesuai dengan keunikan diri anda.
Pria yang juga memelihara kucing gemas bernama Jimbon itu mengaku ia tertarik pada teman kencan yang menggunakan profil foto menonjolkan karakter.
Dikta mencontohkan dirinya sendiri, ia menyukai proses pembuatan lagu untuk itu ia memasang fotonya tengah berada di studio saat membuat karya musiknya.
Tips terakhir agar bisa sukses menemukan pasangan di aplikasi kencan daring adalah jangan malu dan harus percaya diri.
Biodata yang anda tulis mencerminkan diri anda yang sebenarnya. Hal itu pun menentukan calon pasangan yang akan anda dapatkan.
Oleh karena itu, jadikan biodata sebagai ruang untuk memperlihatkan kepribadian anda yang sebenarnya.
Baca juga: Cerita adu akting Vanesha Prescila, Dikta & Rizky Febian di film KATA
Baca juga: Falcon Pictures adaptasi novel “KATA” ke layar lebar
Baca juga: Cerita Dikta delapan tahun bangun ikatan bersama kucingnya Jimbon
Pewarta: Livia Kristianti
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
COPYRIGHT © ANTARA 2021