PROHABA.CO — Saluran dan pintu irigasi di Gampong Blang Bungong, Kecamatan Tangse, Kabupaten Pidie telah jebol dampak banjir beberapa hari lalu.
Akibatnya ratusan hektare areal persawahan di Gampong Blang Dhot, Blang Bungong dan Blang Teungoh mengalami kekurangan air.
Baca juga: Hujan Deras, 4 Kecamatan di Abdya Kebanjiran
Petani tidak bisa lagi mengairi air melalui jaringan irigasi itu setelah jebol diterjang banjir.
Air dari hulu dengan bebas mengalir menuju hilir akibat tidak adanya pintu irigasi yang menahan laju air.
Baca juga: Ekses Banda Aceh Diguyur Hujan, Peuniti Terendam Banjir
Saat ini, pertumbuhan padi memasuki pase pembuahan yang sangat membutuhkan air yang lebih maksimal.
Petani minta dinas terkait memperbaiki infrasruktur rusak tersebut. (Muhammad Nazar)