in

Dasyat, Gerakan 7 Juta Status Dukung Ulama Benar-Benar Viral

ACEHTREND.CO, Banda Aceh – Gerakan umat Islam untuk mendukung ulama, termasuk Habib Rizieq dan perjuangannya benar-benar viral, baik di facebook maupun di twitter.

Di beranda facebook, sampai saat ini status Gerakan 7 Juta Status masih terus disebarkan oleh netizen muslim.

“Gerakan 7 juta status.
Kami percaya Ulama,Habib Riziq dan mendukung perjuangannya.

Jangan di share tapi di copas. Agar tembus 7jt.”

Salah seorang pengguna facebook, Ridwan mengaku ikut tergerak mengcopas status sebagai wujud hatinya mendukung ulama dan menolak kriminalisasi atas ulama.

“Ini soal hati, jadi tidak mau tahu apakah ini berguna atau tidak, saya hanya ingin menegaskan bahwa saya ada bersama ulama,” sebutnya, Sabtu (20/5).

Di beranda twitter hastag #KamibersamaHRS sebagai bagian dari Gerakan 7 Juta Status terus merangkak ke posisi teratas, dari posisi bawah, naik cepat, dan hingga kini sudah berada di posisi ke dua.

Akhir-akhir ini, sebahagian umat Islam menyatakan keresahannya atas banyaknya indikasi kriminalisasi atas ulama, dan ada sebahagian yang sudah melaporkan kepada Komnas HAM. Kasus munculnya chat mesum yang menyeret nama HRS juga dinilai sebagai upaya memfitnah HRS. Di Kalbar, terjadi protes besar-besaran terhadap sikap Gubernur Kalbar yang dinilai mengusir ulama, akibatnya kehadiran Gubernur Kalbar di Aceh sempat ditolak. Akankah gerakan 7 juta status terus bermunculan? []

Komentar

What do you think?

Written by virgo

Persiapan Asian Games 2018 Torehkan Kemajuan Penting

Dua Orang Ini Akan Dilaporkan Karena Dinilai Hina Jusuf Kalla