in

DERMAOIL, CLINTIA CLARIFYING BB CREAM DAN MOREISH PURE ARGAN OIL REVIEW

Hello guys!
 
Beberapa minggu yang lalu, PT Sistar Indonesia mengirimkan aku beberapa produk untuk dicoba yang akan aku bahas dalam blog post kali ini. ^^
 
1. Dermaoil Skincare Oil
Dermaoil merupakan produk perawatan tubuh yang berasal dari New Zealand. 
DermaOil ini merupakan body oil untuk menyamarkan munculnya stretch marks, bekas luka, atau warna tidak merata dan penuaan kulit.
Formula dasarnya adalah sweet almond oil yang diperkaya dengan revitalisasi ekstrak tumbuhan Gotu Kula, serta campuran Chamomile, Lavender dan Rosemary Oil yang menyejukkan.
Kemasannya sendiri simpel saja dengan warna utamanya adalah putih dan merah. 
Di bagian belakang kemasan, tertera penjelasan singkat mengenai fungsi Dermaoil ini dan cara pemakaiannya.
Tekstur DermaOilnya sendiri nyaman digunakan dan tidak terasa lengket. Biasanya aku gunakan sehari dua kali setelah mandi, sesuai dengan instruksi yang tertera di kotaknya.
Dermaoil memiliki wangi agak herbal namun tidak menganggu. Aku gunakan di daerah tubuh yang memiliki bekas luka. So far setelah kurang lebih 3 minggu penggunaan, bekas lukanya mulai kelihatan agak memudar. Maaf sekali aku tidak melampirkan foto before-after karena hasilnya tidak kelihatan di foto. Untuk stretchmark aku tidak bisa berkomentar karena aku memang tidak memiliki stretchmark di tubuh.
2. Clintia Clarifying BB Cream
Selanjutnya adalah BB Cream dari Clintia. Ini adalah pertama kalinya aku mendengar mengenai brand ini. Clintia merupakan produk perawatan untuk kulit sensitif dan bermasalah.
Produk Clintia tidak mengandung alkohol, talkum, pewarna sintetik, maupun minyak mineral jadi produknya bener-bener safe untuk digunakan.
BB Cream ini hanya terdiri dari satu warna.
Produk Clintia sendiri kandungan utamanya adalah Aloe, sehingga warna kemasan produknya juga didominasi warna hijau.
Produk berukuran 40ml ini mengandung supercritical aloe extract, green tea, beta-glucan untuk melindungi kulit dari pengaruh radikal bebas.
Walaupun BB Cream ini hanya ada satu pilihan warna namun menurutku warnanya masih cocok dengan warna kulitku. Warna beige nya ngeblend dengan warna kulitku sehingga hasil akhirnya tetap natural.
Teksturnya unik banget, rasanya seperti waterdrop. It’s hard to describe, tapi ya seperti gel gitu. Sehingga hasilnya di kulit tidak berat maupun cakey karena ada kandungan aloe vera nya yang melembapkan kulit.
Coveragenya fair to medium. Buat yang punya banyak bekas jerawat sepertinya tetep perlu menggunakan concealer.
I’m surprised with the matte finish since usually BB Cream has dewy finish. Matte finish is not my cup of tea sih, ga biasa rasanya lihat wajah matte. Tapi ya ini semua kembali lagi ke soal preference masing-masing ya.
Overall Clintia Clarifying BB Cream ini cocok untuk kamu yang pengen base makeup yang terasa ringan di wajah karena teksturnya yang seperti gel, yang memiliki kulit sensitif dan ingin hasil yang matte.
3. Moreish Pure Argan Oil
Moreish merupakan produk yang berasal dari New Zealand dan salah satu produk andalannya adalah Pure Argan Oil ini yang dibuat dari 100% argan oil organik.
Produk ini datang dalam tube berukuran 30ml dengan disain yang sederhana. Aku suka dengan tema biru mudanya. 🙂
Sudah pada tahu belum sih manfaat argan oil?
Argan Oil adalah salah satu rahasia kecantikan terbaik-menyimpan alam, digunakan selama berabad-abad oleh perempuan dari Maroko untuk perawatan kulit, rambut dan kuku mereka. 
Argan Oil sudah terbukti memiliki efek anti-aging. Selain itu dapat mengurangi keriput maupun noda dan melembutkan kulit. Argan Oil sangat baik untuk iritasi kulit karena membantu mengurangi peradangan. Cocok banget untuk perawatan rambut untuk memperkuat rambut dan menambah kelembutan ke rambut. 
Dengan pipetnya jadi lebih mudah mengeluarkan argan oil sesuai kebutuhan.
Warna argan oil nya transparan ya dan hampir tidak memiliki wangi sama sekali.
Biasanya aku gunakan di rambut dan kuku ku. Aku suka banget karena argan oil ini tidak lengket sehingga tidak membuat rambut kelihatan lepek atau berminyak juga. Di kuku biasanya aku mengaplikasikan di daerah kutikel karena di daerah itulah biasanya kulitku agak kering. Setelah rutin mengaplikasikan Moreish Pure Argan Oil ini, kukuku terlihat lebih sehat dan lembut. Demikian juga dengan rambutku, terlihat lebih shiny dan sehat walaupun sering menggunakan catokan. 😀
PT Sistar Indonesia memiliki berbagai macam skincare yang diimpor langsung dari beberapa negara seperti Korea, New Zealand, dan Jerman. Mungkin nama-nama produknya masih jarang kedengaran di telinga kita tapi it’s really worth to try lho karena kualitasnya ga main-main.

What do you think?

Written by virgo

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

GIPHY App Key not set. Please check settings

PONY EFFECT STAY PUT EYE STICK REVIEW

PURBASARI LIPSTICK COLOR MATTE REVIEW