in

Duel Maut Pemuda Tewas di Empat Lawang Ternyata Buronan Polisi, Luka Tusuk di Dada

PROHABA.CO, EMPAT LAWANG – Seorang pemuda bernama Dodi (18), asal Kecamatan Pasemah Air Keruh (Paiker) Kabupaten Empat Lawang, Sumatera Selatan, tewas bersimbah darah usai berduel dengan Deni (26).

Dodi menghembuskan nafas terakhir, akibat luka tusuk di bagian dada.

Dodi merupakan daftar pencarian orang (DPO) Polri.

Almarhum masuk DPO dalam kasus pengancaman bersenjata tajam.

“Iya benar, almarhum itu merupakan target operasi (DPO) kita,” kata Kapolsek Paiker Empat Lawang, Ipda Hendri Suhendri.

Menurut Hendri, Dodi menjadi DPO karena sebelumnya pernah terlibat aksi pengancaman dengan senjata tajam (sajam).

Hal itu terungkap berdasarkan laporan salah seorang warga.

Dodi tewas setelah berkelahi dengan Deni di Jembatan Ponton Desa Padang Tepong, Kecamatan Ulu Musi.

Ia menderita luka tusuk di dada.

Semasa hidup, Dodi ternyata merupakan target operasi Polsek Pasemah Air Keruh (Paiker).

Kapolsek Pasemah Air Keruh (Paiker) Ipda Hendri Suhendri mengungkapkan, Dodi semasa hidupnya pernah ditangkap anggota Polsek Paiker atas kasus pencurian akan tetapi saat itu ia masih dibawah umur.

Baca juga: Duel Maut di Depan Rumah Mantan Istri, Seorang Tewas

Terbaru, ada juga laporan warga atas tindak pengancaman yang dilakukan Dodi semasa hidup.

Bahkan laporan itu sudah ditindaklanjuti dengan memeriksa Dodi sebagai terlapor dan meminta keterangan beberapa orang termasuk saksi korban.

Polisi telah berencana menangkap Dodi dalam waktu dekat atas laporan tersebut, namun kini dia sudah meninggal dunia.

What do you think?

Written by Julliana Elora

Aniaya Dan Cabuli Anak Tiri, Warga Air Gading Diamankan Polisi

Oktoweri Beri Kuliah Umum Summer Course di Hadapan Mahasiswa Fakultas Teknik Unand