Jakarta (ANTARA) – Max Verstappen mencatat waktu tercepat dalam sesi latihan bebas Grand Prix Azerbaijan pada Jumat saat duet Ferrari Charles Leclerc dan Carlos Sainz tampil kompetitif pada posisi tiga besar.
Verstappen mencatatkan waktu terbaiknya 1:43,184 dengan ban soft demi menggeser Leclerc ke peringkat dua dengan margin 0,043.
Sang pebalap Monako mencetak waktu terbaiknya dengan ban hard ketika rekan satu timnya asal Spanyol membawa Ferrari kedua ke peringkat tiga dengan margin 0,337 detik dari Verstappen, demikian laman resmi Formula 1.
Ferrari sedang menikmati peningkatan performa musim ini, khususnya setelah Leclerc mengamankan pole position di Monako akhir pekan lalu dan Sainz finis runner-up di sirkuit jalan raya tersebut.
Sergio Perez membuntuti duet Ferrari pada peringkat empat dalam mobil Red Bull kedua yang berjarak 0,446 dari rekan satu timnya.
Daniel Ricciardo yang masih beradaptasi di balik kemudi MCL35M tampil lebih baik dari rekan satu timnya Lando Norris ketika duet tim McLaren itu masing-masing finis P5 dan P8.
Baca juga: Red Bull waspadai serangan balasan Mercedes di Baku
Sementara juara dunia tujuh kali Lewis Hamilton tak bisa lebih cepat dari pebalap AlphaTauri Pierre Gasly dan harus puas finis P7.
Rekan satu timnya di Mercedes, Valtteri Bottas, melengkapi posisi sepuluh besar setelah tak lebih cepat dari Fernando Alonso yang mengklaim P9 untuk tim Alpine.
Tiba di Baku, Verstappen memiliki keunggulan empat poin di puncak klasemen menyusul kemenangan di Monako untuk pertama kalinya saat Lewis Hamilton hanya mampu finis P7 di Monte Carlo.
GP Azerbaijan seringkali menampilkan balapan yang kaotis dan ketat karena digelar di sirkuit jalan raya yang memadukan lintasan lurus panjang untuk kesempatan overtaking yang besar.
Mercedes telah meraih pole dan memenangi tiga dari empat balapan di kota tua negara bekas bagian Soviet itu.
Akan tetapi tidak ada pebalap yang dominan sejauh ini di Baku, ketika empat pebalap berbeda telah merasakan podium teratas yaitu Nico Rosberg (2016), Daniel Ricciardo (2017), Hamilton (2019), dan Valtteri Bottas (2019).
Sedangkan Verstappen belum pernah lebih baik dari P4 di Baku.
Baca juga: Mercedes rekrut karter muda berbakat China untuk skuad junior
Hasil FP1 GP Azerbaijan
1 Max Verstappen 1:43,184
2 Charles Leclerc +0,043
3 Carlos Sainz +0,337
4 Sergio Perez +0,446
5 Daniel Ricciardo +0,548
6 Pierre Gasly +0,573
7 Lewis Hamilton +0,709
8 Lando Norris +0,812
9 Fernando Alonso +1,593
10 Valtteri Bottas +1,707
11 Kimi Räikkönen +1,759
12 Antonio Giovinazzi +1,908
13 Lance Stroll +2,050
14 Yuki Tsunoda +2,200
15 Sebastian Vettel +2,231
16 Esteban Ocon +2,262
17 George Russell +2,268
18 Nicholas Latifi +2,590
19 Mick Schumacher +3,715
20 Nikita Mazepin +3,761
Pewarta: Aditya Eko Sigit Wicaksono
Editor: Jafar M Sidik
COPYRIGHT © ANTARA 2021