in

Hari Musik Nasional, PARBI Gelar Aksi Simpatik

Para artis Batak yang tergabung dalam  PARBI  usai menggelar aksi simpatik bagi bagi bunga dan stiker pada peringatan Hari Musik Nasional,  Jumat (9/3) di  sekitar Patung Kuda, Jl. Medan Merdeka, Jakarta,  ( Berita sore/ Ist)

JAKARTA (Berita)    Persatuan Artis Batak Indonesia (PARBI) menggelar aksi simpatik di sekitar Patung Kuda, Jalan. Medan  Merdeka, Jakarta, Jumat Siang, (9/3) dalam rangka memperingati Hari Musik Nasional.

Dalam aksinya, Parbi disamping membawakan lagu lagu Batak diiringi Gondang Batak, Parbi juga mensosialisasikan Hari Musik Nasional dengan membagi-bagikan bunga dan stiker kepada para pengendara  yang melitas di sekitar Patung Kuda, Jl. Medan  Merdeka, Jakarta.

Ketua Umum PARBI, Andi Situmorang, berharap melalui aksi simpatik ini, pemerintah lebih serius memperhatikan industri dan pelaku musik nasional agar lebih maju. ” Kami berharap untuk memajukan ekonomi kreatif terkait dengan seni, budaya dan pariwisata kiranya Pemerintah dapat lebih banyak melibatkan para musisi dan seniman, termasuk Artis Batak,” harap Andi Situmorang.

Disamping itu, Andi Situmorang secara tegas mendorong Pemerintah agar lebih serius memberantas pembajakan VCD dan CD yang sudah lama . Pembajakan itu sangat merugikan para seniman dan artis . Di era digital, tambah Andi, pembajakan pun terjadi, dimana karya para musisi dan seniman dimanfaatkan dan disebarkan melalui Youtube.

” Mereka mendapatkan penghasilan, sementara kami para artis tidak mendapatkan apa-apa. Mudah-mudahan pemerintah lebih memperhatikan hal ini dengan mengeluarkan aturan aturan yang terkait terkait persoalan ini,” harapnya.

Sedangkan  Koordinator Aksi Simpatik, Robert Marbun, mengatakan tujuan puluhan artis Batak yang tergabung dalam PARBI melakukan aksi simpatik ini, untuk mensosialisasikan kepada masyarakat Hari Musik Nasional yang jatuh pada tanggal 9 Maret.

Agar tidak menggangu lancarnya lalu lintas di jalan raya, menurut Robert, PARBI sengaja membatasi jumlah massa.  ” Kalau tidak dibatasi bisa ratusan yang hadir. Bisa bikin macet juga di seputaran Jalan Medan Merdeka ini,” jelasnya

Setiap tahun, lanjut Robert, PARBI turut merayakan Hari Musik Nasional. Dan  turun ke jalan seperti hari ini merupakan yang pertama dilakukan Parbi. Adapun artis artis Batak yang tergabung dalam PARBI turun melakukan aksi damai di hari Musik Nasional Aksi diantaranya Herty Sitorus, Hilman Lasidos, Joel Simorangkir, Jens Butarbutar, Amigos Band, Fendy Manurung, Anita Manullang, Putri Hutapea dan kelompok uning-uningan Siahaan Cs. (aya )

What do you think?

Written by Julliana Elora

Hadiri Rapimnas Partai Demokrat, Sampaikan Pentingnya Kedewasaan Berpolitik

Ribuan Sekolah di Sumut Gladi Bersih UNBK 2018